7 Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Tag Lokasi, Terbukti Ampuh

Kayeols

Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Tag Lokasi, Terbukti Ampuh – Di instagram kita bebas memposting foto ataupun video, kecuali jika konten sensitif maka akan dilarang. Ketika kita memposting foto di instagram kita juga bisa menambahkan caption serta menambahkan tag lokasi. Hal ini tentu saja untuk menambah estetika serta deskripsi pada postingan yang diposting di instagram. Namun sayangnya akhir-akhir banyak yang mengalami tidak bisa tag lokasi di instagram.

Untuk beberapa orang mungkin tidak begitu masalah apabila tidak diberikan tag lokasi, akan tetapi ada juga loh yang kurang sreg apabila tidak menambahkan tag lokasi. Belum lagi jika anda adalah seorang selebgram, dimana harus menandai lokasi ataupun tempat produk yang kalian endorse.

Dalam permasalahan tersebut kalian tidak usah khawatir, karena di bawah ini akan diberikan cara memperbaiki dan cara memunculkan kembali agar tag lokasi tersebut mau muncul kembali. Ingin tahu mengenai caranya?, silakan baca dan simak penjelasan di bawah ini.

Cara Mengatasi Tidak Bisa Tag Lokasi Instagram

Untuk cara ini sendiri works koh untuk berbagai macam merk hp, mulai dari oppo, vivo, xiaomi, lenovo, smartfreen, ios, realme, dan masih banyak lainnya. Jadi langsung cekidot.

Baca Juga:  10 Cara Menghemat Baterai Smartphone Yang Baik & Benar

1. Coba Gunakan Akun Lain

Untuk memastikan yang error itu aplikasinya ataupun akunnya, maka silahkan coba cek dengan cara mengganti akun lain atau dengan kata lain menggunakan akun lain. Jadi silahkan logout saja akun pertama yang sudah login di akun instagram anda tersebut. Apabila sudah logout berikutnya tinggal login saja dengan menggunakan akun anda yang lain.

Jika di akun anda yang kedua atau akun teman anda login di apk instagram serta menambahkan lokasi bisa maka ada kemungkinan akun anda yang kena shadow ban. Jika sama-sama error maka aplikasi instagram yang error.

2. Update Aplikasi Instagram

update instagram

Jika yang error aplikasinya, maka silahkan coba saja untuk update aplikasinya. Karena sering banget instagram error dan muncul bug dikarenakan belum diupdate. Salah satu bug itu sendiri berbentuk tag lokasi yang tidak muncul dan tidak bisa digunakan.

Baca Juga:  7 Fungsi Google Assistant Yang Belum Banyak Diketahui

Maka dari itu untuk mengatasi permasalahan tersebut silahkan update saja aplikasinya. Kalian bisa update aplikasinya lewat google play store apabila di android. Jika di ios maka di app store.

3. Diamkan Akun Selama Seminggu

Beberapa kasus permasalahan di instagram yang sering muncul akan tetapi di akun ig orang lain tidak muncul disebabkan akun terkena shadow ban. Shadow ban merupakan tindakan blokir secara sementara akan tetapi kita sebagai pengguna tidak menyadarinya.

Maka dari itu ini sangat berbahaya, untuk mengatai shadow ban sendiri setiap akun berbeda-beda. Karena memang tidak bisa dilacak secara tepat, namun saya memiliki cara yakni dengan hanya mendiamkan akun instagram selama seminggu. Intinya tidak digunakan apapun selama seminggu, agar pulih kembali.

Baca Juga :

4. Laporkan Masalah

Apabila benar benar akun anda yang bermasalah, maka laporkan masalah merupakan cara yang sangat ampuh. Untuk caranya perhatikan di bawah ini:

  • Buka aplikasi Instagram
  • Klik menu Profil pada pojok kanan bawah
  • Selanjutnya klik Titik Tiga di pojok kanan atas
  • Lalu pilih saja Pengaturan
  • Setelah itu klik Bantuan
  • Klik Laporkan masalah
  • Dilanjut lagi klik kirimkan masukan/laporkan masalahlapor masalah instagram
  • Deskripsikan mengenai masalahnya dan kirimkan.
Baca Juga:  Cara Membeli Film di Google Play Film dengan Mudah

5. Hapus Data, Cache, Dan Paksa Berhenti Aplikasi Instagram

Ini merupakan cara umum yang bisa anda lakukan jika melihat aplikasi error. Untuk caranya mudah :

  • Masuk ke Pengaturan
  • Kemudian klik menu Aplikasi
  • Berikutnya pada Aplikasi Terinstal, cari dan klik aplikasi Instagram
  • Selanjutnya klik pada Hapus Data, Hapus Cache, dan Paksa Berhenti.hapus data instagram
  • Terakhir coba buka aplikasi instagram anda dan login dengan akun anda biasanya. Jika normal, maka aplikasi instagram anda yang error.

6. Restart Hp

Ini juga merupakan cara umum yang dilakukan jika sistem handphone ada yang error. Matikan handphone kemudian nyalakan kembali. Jika sudah, kemudian buka kembali akun instagram anda, jika memang masih error, akun anda yang bermasalah.

7. Uninstall dan Install Kembali APK Nyainstagram tidak bisa tag lokasi uninstal app

Cara terakhir apabila aplikasinya yang error, silahkan uninstall aplikasinya dan install kembali. Ini bisa saja apk instagram yang corrupt dan error sehingga tag lokasi tidak mau muncul. Dengan cara ini insyallah mau muncul kembali tag lokasinya.

Jadi itu saja mengenai cara mengatasi instagram tidak muncul tag lokasi. Semoga bermanfaat untuk anda semuanya, sekian dan terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar