8 Aplikasi Nonton Drama Korea Sub Indo Terbaik & Gratis

Kayeols

Aplikasi Nonton Drama Korea Sub Indo Terbaik & Gratis – Drama Korea merupakan salah satu hiburan yang paling digandrungi di seluruh dunia, karena pemainnya yang terkesan ganteng ganteng dan cantik cantik.

Maka dari itu, pecinta drama korea pasti tidak ingin melewatkan kesempatan untuk menonton drama korea, apalagi film yang terbaru atau yang akan datang.

Banyak dari mereka yang melakukan berbagai cara untuk mendapatkan film korea favoritnya, mulai dari mendownload film tersebut atau mencari situs nonton drakor agar tidak ribet download.

Tidak sedikit juga yang mencari aplikasi nonton drakor agar lebih mudah untuk menonton film drakor favorit mereka. Nah, pada artikel ini merupakan beberapa aplikasi drakor terbaik saat ini yang bisa anda instal di ponsel masing – masing.

Aplikasi Nonton Drama Korea Sub Indo Terbaik

1. Netflix

netflix

Di urutan pertama sudah pasti ada Netflix, yang merupakan situs streaming film terbaik nomor 1 di dunia. Banyak sekali kelebihan dari aplikasi ini, mulai dari ukurannya yang kurang dari 18 MB, biaya pembelian dalam aplikasi yang murah, yakni sekitar Rp 100.000 an.

Baca Juga:  Aplikasi AI Terbaik untuk Android dan Gratis

Untuk jumlah downloadnya tidak perlu diragukan lagi. Aplikasi buatan Netflix, Inc. ini sejak dirilis apda 6 Januari 2016, sudah berhasil diunduh 1 Miliar kali di google play store.

2. Drakor.ID – Nonton Drama Korea Sub Indo

Pada urutan kedua ada Drakor ID, yang merupakan aplikasi nonton drakor buatan Drakor Indo Apps yang termasuk baru, karena baru saja dirilis pada 9 Desember 2020.

Ukurannya juga sangat ramah, yakni sekitar 6 MB dan memiliki jumlah download an lebih dari 1 juta kali download. Jadi, ini adalah salah satu aplikasi yang populer.

3. Viu – Drama Korea & Asia Terbaru, Sub Indo

viu

Viu merupakan aplikasi streaming yang cukup populer, karena aplikasi ini sudah ada sejak 25 Mei 2016. Ukuran aplikasinya juga lumayan kecil, yakni kurang lebih 16 MB.

Aplikasi buatan Vuclip Mobile Video ini bisa digunakan gratis dan berbayar. Untuk pembelian dalam aplikasi, anda bisa membayar Rp 5000 – 349.000 untuk setiap item yan ada.

Fiturnya menurut saya juga menarik, yakni adanya acara TV, drama korea, download film dengan berbagai kualitas, dan masih banyak fitur lainnya.

Baca Juga :

Baca Juga:  5 Aplikasi Fitness Yang Wajib Dimiliki Agar Olahraga Menjadi Lebih Mudah

4. WeTV – Nonton Hiburan Asia Terbaik

Sama seperti iFlix, WeTV juga merupakan aplikasi buatan Image Future yang dirilis pada 8 Juli 2019. Sejak pertama kali dirilis sampai sekarang, aplikasi ini sudah mendapatkan download lebih dari 50 juta kali di google play store.

Untuk ukuran aplikasinya lumayan besar, yakni sekitar 42 MB, dan di dalamnya terdapat pembelian dalam aplikasi mulai dari Rp 3000 – 790.000.

Fitur WeTV antara lai seperti pemilihan kategori film seperti film, drama, variety show, dan masih banyak lagi. Fitur lainnya yang mungkin anda para streamer ingat adalah seperti Lanjutkan menonton, dimana WeTV akan mengingat sampai sejauh mana bagian film ditonton, dan ketika diputar kembali, maka kita tidak akan mengulangnya dari awal, melainkan dari terakhir dijeda.

5. Drama Korea Sub Indonesia

Di urutan kelima ada Drama Korea Sub Indonesia buatan Cinta Vthree Developer yang dirilis pada 2 September 2018. Ukuran aplikasinya ramah penyimpanan, yakni kurang lebih 10 MB.

Sejak pertama kali dirilis, aplikasi ini sudah mendapatkan unduhan lebih dari 1 juta kali. Aplikasi ini bisa anda gunakan gratis.

6. iQIYI Video – Dramas & Movies

iqiyi

iQIYI merupakan salah satu aplikasi drama korea yang dirilis pada 23 Mei 2019 dan merupakan salah satu aplikasi yang populer, karena terbukti sudah mendapatkan jumlah download an lebih dari 10 juta pengguna di seluruh dunia.

Baca Juga:  12 Rekomendasi Aplikasi Lirik Lagu Android Terbaik Dan Terbaru

Aplikasi buatan iQIYI ini merupakan aplikasi berbaya mulai dari Rp 8000 – 1.6 jutaan. Ukurannya juga terbilang cukup besar, yakni kurang lebih 50 MB.

Untuk fiturnya juga tidak bisa dianggap remeh, karena selain drama korea, juga tersedia berbagai jenis anime seperti One Piece, Attack On Titan, dan masih banyak lagi. Aplikasi ini selain tersedia di OS Android, juga tersedia di platform iOS.

7. Iflix – Movies & TV Series

Siapa yang tidak kenal iflix, yang merupakan salah satu aplikasi streaming film terbaik di dunia. Aplikasi ini dirilis pada 10 Mei 2015 dan dikembangkan oleh Image Future.

Ukurannya juga tidak terlalu besar, yakni kurang lebih 41 MB. Mungkin hal itulah yang membuat aplikasi ini sangat populer, hal ini terbukti dari jumlah download yang didapat, yakni lebih dari 50 Juta kali download.

Tersedia juga pembelian dalam aplikasi mulai dari Rp 3000 – 449.000. Fitur yang dimiliki iflix antara lain tersedia drama korea dengan subtitle ke dalam beberapa bahasa, contohnya bahasa indonesia. Dan masih banyak fitur lainnya.

8. Drama Korea Sub Indo

Di urutan terakhir ada aplikasi Drama Korea Sub Indo buatan Slamet Studio yang dirilis pada 21 Maret 2018. Ukuran aplikasinya juga kecil, yakni kurang lebih 9 MB an.

Sejak pertama kali rilis, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 1 juta kali, dan aplikasi ini bisa anda gunakan gratis.

Jadi itulah beberapa aplikasi nonton drama korea sub indo terbaik yang bisa anda gunakan untuk nonton drama korea kesukaan anda. Menurut anda, aplikasi mana yang paling anda suka?, tulis di kolom komentar ya!. Dan jika ada aplikasi lainnya yang lebih menarik, tulis juga di kolom komentar ya!.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Satu pemikiran pada “8 Aplikasi Nonton Drama Korea Sub Indo Terbaik & Gratis”

  1. Your article helped me a lot, is there any more related content? Thanks!

Tinggalkan komentar