8 Aplikasi Download Video Youtube Terbaik di Android

Kayeols

Aplikasi Download Video Youtube Terbaik di Android – Saat ini youtube menjadi situs web berbasis streaming video yang paling populer di seluruh dunia. Situs web milik google ini telah mengambil milyaran pasang mata dari seluruh dunia, terutama indonesia.

Setiap hari selalu ada video baru yang diupload ke youtube. Namun saya tegaskan lagi bahwa youtube merupakan situs web berbasis streaming video, jadi untuk menikmati dan menonton video di youtube memerlukan internet.

Bagi anda yang memiliki banyak uang tentunya mudah untuk membeli paket data untuk menonton video di youtube. Namun bagaimana jika anda hanya mengandalkan wifi di tempat-tempat umum?. Untuk mengatasi hal tersebut, caranya mudah.

Anda tinggal mendownload video dari youtube dan menontonnya saat offline. Bagaimana caranya?, saat anda berada di tempat-tempat umum yang terdapat wifinya, anda bisa mendownload video tersebut. Lalu bagaimana tutorial download video youtube?, anda bisa melakukannya dengan aplikasi-aplikasi di bawah ini.

Aplikasi Download Video Youtube Terbaik di Android

1. TubeMate

Inilah aplikasi download video youtube terbaik versi saya, sebelum aplikasi download video lainnya ada, aplikasi ini menjadi aplikasi download video youtube terbaik. Dulu aplikasi ini ada di playstore, namun sekarang aplikasi ini sudah tidak ada lagi di playstore. Tetapi anda masih bisa mendownloadnya di situs resmi tubemate.

Baca Juga:  5 Aplikasi Benchmark Terbaik untuk Smartphone Android

Kelebihan tubemate dibandingkan aplikasi youtube downloader lainnya yakni anda bisa mendownload video youtube secara bersamaan. Hebatnya lagi anda bisa mendownload versi musik/mp3 di youtube. Musik tersebut berasal dari video yang telah dikonversi menjadi musik.

2. Vidmate

vidmate

Meskipun baru, vidmate sudah menjadi aplikasi andalan untuk mendownload video youtube. Bahkan aplikasi ini sudah menggeser TubeMate.

Aplikasi ini sudah tidak ada lagi di google play store karena tidak hanya video legal, tetapi video ilegal seperti video kekerasan dan dewasa bisa di download disini.

3. Youtube Downloader

Aplikasi download video youtube selanjutnya yakni You Tube Downloader. Sama seperti aplikasi download video youtube lainnya, disini anda bisa mendownload video youtube sesuka hati tanpa batasan.

Baca Juga:  5 Cara Mengatasi Instagram Error Dengan Cepat Dan Mudah

Untuk cara download video, klik tombol Share > You Tube Downloader. Setelah itu pilih format yang ingin anda download.

4. Youtube Go

youtube go

Youtube Go merupakan aplikasi download video youtube baru, dalam sekejap aplikasi ini bisa populer dan banyak diminati.

Untuk handphone berspesifikasi rendah, anda bisa menggunakan aplikasi ini karena ukurannya yang kecil dan tidak membebani kerja smartphone.

5. Dentex Youtube Downloader

Sama seperti youtube go, aplikasi ini ringan dan mudah dipakai untuk handphone berspesifikasi rendah. Kelebihan dari dentex youtube downloader adalah andabisa mendownload video youtube yang berukuran sangat besar. Untuk mendapatkannya, anda bisa mendownload di situs resmi dentex di XDA Developer.

Baca Juga :

6. Youtube Offline Downloader

youtube offline downloader

Aplikasi ini bukanlah aplikasi khusus untuk download video youtube. Youtube video downloader ini sebenarnya merupakan fitur terbaru youtube yang digunakan untuk mendownload video youtube.

Baca Juga:  Cara Mengganti Background Foto Di Hp Dengan Aplikasi Picsart

Hasil download tidak masuk ke penyimpanan smartphone, melainkan tersimpan ke penyimpanan youtube sementara.

7. ArkTube Youtube Downloader

Tidak berbeda dengan tubemate, aplikasi ini juga berfungsi untuk mendownload video youtube, format yang terseida di aplikasi ini juga sangat lengkap.

Anda bisa mendownload aplikasi ini melalui playstore atau anda juga bisa mendownload aplikasi aslinya di situs XDA Devepoler.

8. Snaptube

Layaknya aplikasi pengunduh video lainnya, anda bisa menggunakan snaptube untuk mendownload video yang berasal dari youtube.

Untuk melakukan pengunduhan, anda bisa lakukan dengan mudah, bahkan video yang high end bisa dengan mudah dilakukan.

Selain video dari youtube, anda bisa gunakan aplikasi ini untuk mengunduh musik dari sumber – sumber yang ada di internet. Untuk mendapatkan aplikasi ini anda perlu melalui situs resminya, sebab di playstore tidak tersedia.

Pilihlah salah satu aplikasi di atas, jangan menginstal semuanya karena dapat menyebabkan memori telepon penuh.

Saya sendiri memilih tubemate youtube downloader karena fitur-fiturnya yang menarik. Namun, kembali lagi pilihan ada pada anda sendiri ingin menggunakan yang mana.

Sekian artikel tentang aplikasi download youtube terbaik di android. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda pengguna android dan semoga bisa menjadi referensi yang mendidik. Terima kasih atas kujungan anda.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar