3 Cara Transfer Kuota Axis Ke Sesama Axis Dan Operator Lain

Kayeols

Cara Transfer Kuota Axis Ke Sesama Axis Dan Operator Lain – Saat ini penggunaan kuota internet semakin harinya semakin meningkat. Jujur mimin dulu 1 GB bisa dipakai 2 minggu lebih. Kini sudah ada instagram dan tik tok, 1 GB pun akan habis dalam beberapa menit saja. Tentu saja yang ada anda akan cepat kehabisan kuota.

Selain merasa linglung dan bingung karena gak ada hiburan sama sekali, karena tidak ada internet yang bisa dibuka. Belum lagi jika anda juga kehabisan uang, wah pasti akan sangat sedih karena kita tidak bisa online. Bagi kalian para pengguna kartu Axis, nah kalian beruntung sekali, karena itu bisa transfer kuota di axis sendiri. Axis merupakan salah satu provider yang begitu diminati di Indonesia karena memiliki sinyal yang bagus dan stabil.

Selain bagus dan stabil, banyak juga beberapa tawaran yang begitu menarik sehingga banyak yang menggunakan kartu ini. Sama seperti telkomsel, di axis terdapat beberapa jenis kebutuhan paket. Mulai dari Axis Hitz, Axis Horee, KZL, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:  Harga Dan Spesifikasi Samsung Galaxy M31S

Kembali ke topik utama mengenai transfer axis ke sesama pengguna Axis, Bagi anda yang belum tahu caranya, tenang jangan khawatir. Berikut di bawah ini saya menjelaskan caranya, ayo praktekkan langsung.

Cara Transfer Kuota Axis

Namun sebelum anda melakukan transfer kuota, ada hal yang perlu kalian ketahui tentang biaya transfer. Berikut di bawah ini terdapat beberapa rincian biayanya.

  • 30MB masa aktif 1 hari biaya tf Rp. 500
  • 100MB masa aktif 1 hari biaya tf Rp. 1000
  • 250MB masa aktif 7 hari biaya tf Rp. 2.500
  • 300MB masa aktif 30 hari biaya tf Rp. 2.500

Jadi itulah beberapa rincian biayanya yang wajib kalian ketahui, dan makismal kuota yang bisa anda transfer yakni 300MB. Ibaratnya ini adalah pertolongan pertama sebelum kalian benar benar kehabisan kuota. Untuk cara transfernya yakni di bawah ini :

Baca Juga:  2 Cara Menonaktifkan Notifikasi Aplikasi Android Dengan Praktis

1. Lewat Menu Dial

Sebelum mengirim pastikan anda memiliki kuota yang cukup serta pulsa yang cukup yang di mana sebagai biaya transfer. Apabila sudah silahkan ikuti langkah di bawah ini:

  • Masuk ke telepon atau menu dial
  • Berikutnya silahkan ketikkan saja *123*244# setelah itu lewat ponsel kalian lalu akan muncul menu dan silahkan pilih pilihan beberapa paket yang terdapat di menu tersebut. Silahkan pilih salah satu saja
  • Dilanjut lagi silahkan kalian memasukkan nomor tujuan yang ingin ditransfer kuota, kemudian klik OK
  • Maka akan ada notifikasi apabila kalian berhasil mengirim kuota
  • Selesai, cek kuota di nomor yang dituju

Baca Juga :

2. Lewat SMS

Apabila kalian mager lewat menu dial, maka lewat menu SMS pun bisa. Akan tetapi sama seperti sebelumnya pastikan kuota dan pulsa cukup untuk biaya transaksi.

  • Pertama masuk ke SMS
  • Berikutnya silahkan ketikkan saja KUOTA (spasi) Nomor Tujuan, contoh KUOTA 30MB 08973XXXXXX kirimkan ke 123
  • Tunggu beberapa saat nanti akan ada notifikasi apabila sudah berhasil transfer
  • Selesai
Baca Juga:  Cara Menghapus Story WA di iPhone Terbaru Setelah Pembaruan Update

3. Lewat Aplikasi Axisnet

Langkah yang terakhir yakni kalian harus download terlebih dahulu aplikasi Axisnet di google play store. Nah, jika sudah, ikuti cara di bawah ini, namun sebelum itu harus ingat kuota dan pulsa harus tercukupi untuk transaksi. Berikut caranya :

  • Buka aplikasi Axisnet
  • Setelah itu pilih menu Bagi/Transfer Kuota
  • Masukkan nomer tujuan kalian dan jumlah kuota yang ingin kalian kirim
  • Tunggu beberapa saat hingga anda mendapatkan notifikasinya
  • Selesai

Mudah sekali kan?. Jadi itulah cara transfer kuota axis yang, bagi kalian pengguna axis, kalian juga bisa melakukan transfer ke pengguna XL. Sekian tutorial ini, jika ada tambahan atau kesalahan, cantumkan saja di kolom komentar di akhir artikel, terima kasih.

 

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar