Daya Tampung SNBP Unair 2024, Cek Peluang Kamu Disini!

Johan Candra

Daya Tampung SNBP Unair 2024 telah resmi dirilis, hal ini tentu menarik minat ribuan calon mahasiswa baru.

Dengan reputasinya sebagai salah satu universitas negeri terbaik di Indonesia, Unair menjadi tujuan utama bagi banyak calon mahasiswa berprestasi.

Peningkatan daya tampung pada beberapa program studi menjadi kabar gembira bagi para calon mahasiswa.

daya tampung snbp unair

Apa itu SNBP?

SNBP adalah salah satu jalur masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia yang dilakukan secara nasional.

Jalur ini memberikan kesempatan bagi siswa SMA/SMK/MA yang memiliki prestasi akademik dan non akademik untuk langsung diterima di PTN tanpa melalui tes tertulis.

Nah hal inilah yang menjadi salah satu keuntungan jika kamu masuk Unair lewat jalur SNBP.

Proses seleksi utama dalam SNBP didasarkan pada nilai rapor siswa selama masa studi di SMA, SMK, atau MA, yang mencerminkan kemampuan akademik mereka tanpa memerlukan tes tertulis seperti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Namun prestasi non akademik juga berpengaruh di sini, jadi ikutilah perlombaan-perlombaan yang nantinya bisa membantumu dalam proses penerimaan SNBP.

Setiap perguruan tinggi negeri (PTN) memiliki kuota tertentu untuk penerimaan mahasiswa melalui jalur SNBP.

Kuota ini terbatas dan berbeda-beda tergantung pada kebijakan masing-masing PTN, serta program studi yang ditawarkan.

Jalur SNBP memiliki beberapa keunggulan yakni:

  • Siswa tidak perlu lagi khawatir dengan persiapan tes tertulis.
  • Siswa yang memiliki prestasi akademik konsisten selama masa sekolah memiliki peluang lebih besar.
  • Hasil seleksi umumnya diumumkan lebih cepat dibandingkan jalur seleksi lainnya.
Baca Juga:  Rata-Rata Nilai UTBK Undiksha 2024 (Nilai Aman, Nilai Minimal, dan Target)

Berikut ini adalah beberapa kekurangan mengikuti jalur SNBP:

  • Kuota yang terbatas.
  • Persaingan yang sangat tinggi.
  • Peluang siswa untuk lolos sangat dipengaruhi oleh kebijakan sekolah dalam mengajukan siswa.

Tentang Unair

logo unair - lambang universitas airlangga.png

Aspek Informasi
Nama Universitas Airlangga (UNAIR)
Didirikan 10 November 1954
Website https://unair.ac.id/
Akreditasi Unggul
Telpon (031) 5914042, 5914043
Email [email protected]
Lokasi Surabaya, Jawa Timur
Jenis PTN BH
Rektor Prof. Dr. Mohammad Nasih, SE., MT., Ak., CMA.
Jumlah Fakultas 16
Jumlah Program Studi 187
Visi Menjadi universitas yang mandiri, inovatif, terkemuka di tingkat nasional dan internasional, pelopor pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, humaniora dan seni berdasarkan moral agama.
Misi Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan akademik, profesi, dan/atau vokasi dengan keunggulan kelas dunia berlandaskan nilai kebangsaan dan moral agama.
Menyelenggarakan penelitian dasar, terapan, dan penelitian kebijakan yang inovatif dengan keunggulan kelas dunia berlandaskan nilai kebangsaan dan moral agama untuk menunjang pengembangan pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat.
Mendarmabaktikan keahlian dalam bidang ilmu, teknologi, dan humaniora kepada masyarakat.
Mengelola universitas secara mandiri dengan tata kelola yang baik melalui pengembangan kelembagaan yang berorientasi pada mutu dan mampu bersaing di tingkat internasional.
Baca Juga:  Rata-Rata Nilai UTBK UNEJ 2024 (Nilai Aman, Nilai Minimal, dan Target)

Daya Tampung SNBP Unair 2024

Berikut ini adalah data daya tampung SNBP Unair 2024 beserta peminatnya:

PRODI JENJANG DAYA TAMPUNG 2024 PEMINAT 2023 JENIS PORTOFOLIO
AKUNTANSI D3 26 53
BAHASA INGGRIS D3 15 22
KEPERAWATAN D3 30 255
MANAJEMEN PEMASARAN D3 20 33
PERPAJAKAN D3 34 114
DESTINASI PARIWISATA D4 22 80
FISIOTERAPI D4 20 283
KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA D4 35 310
MANAJEMEN PERHOTELAN D4 21 128
MANAJEMEN PERKANTORAN DIGITAL D4 32 116
PENGOBAT TRADISIONAL D4 10 21
PERBANKAN DAN KEUANGAN D4 28 89
TEKNIK INFORMATIKA D4 30 (Prodi Baru)
TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIK D4 30 546
TEKNOLOGI RADIOLOGI PENCITRAAN D4 40 429
TEKNOLOGI REKAYASA INSTRUMENTASI DAN KONTROL D4 14 11
ADMINISTRASI PUBLIK S1 28 446
AKUAKULTUR S1 36 140
AKUAKULTUR (FIKKIA BANYUWANGI) S1 15 53
AKUNTANSI S1 50 754
ANTROPOLOGI S1 20 204
BAHASA DAN SASTRA INDONESIA S1 24 218
BAHASA DAN SASTRA INGGRIS S1 50 382
BIOLOGI S1 18 150
EKONOMI ISLAM S1 40 311
EKONOMI PEMBANGUNAN S1 44 375
FARMASI S1 56 1.280
FISIKA S1 16 80
GIZI S1 32 641
ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL S1 30 562
ILMU HUKUM S1 70 965
ILMU INFORMASI DAN PERPUSTAKAAN S1 26 208
ILMU KOMUNIKASI S1 30 660
ILMU POLITIK S1 22 188
ILMU SEJARAH S1 16 149
KEBIDANAN S1 20 402
KEDOKTERAN S1 60 1.625
KEDOKTERAN GIGI S1 50 721
KEDOKTERAN HEWAN S1 48 355
KEDOKTERAN HEWAN (FIKKIA BANYUWANGI) S1 20 92
KEPERAWATAN S1 48 1.067
KESEHATAN MASYARAKAT S1 48 729
KESEHATAN MASYARAKAT (FIKKIA BANYUWANGI) S1 20 121
KIMIA S1 18 129
MANAJEMEN S1 60 926
MATEMATIKA S1 18 132
PSIKOLOGI S1 52 1.202
REKAYASA NANOTEKNOLOGI S1 20 123
SISTEM INFORMASI S1 24 393
SOSIOLOGI S1 26 197
STATISTIKA S1 24 282
STUDI KEJEPANGAN S1 20 167
TEKNIK BIOMEDIS S1 18 271
TEKNIK ELEKTRO S1 20 166
TEKNIK INDUSTRI S1 24 310
TEKNIK LINGKUNGAN S1 22 248
TEKNIK ROBOTIKA DAN KECERDASAN BUATAN S1 20 194
TEKNOLOGI HASIL PERIKANAN S1 28 126
TEKNOLOGI SAINS DATA S1 24 414
Baca Juga:  Rata-rata Nilai Rapor SNBP Unesa 2024, Lolos!

Demikianlah data daya tampung SNBP Unair dan peminatnya yang dapat dewailmu.id sajikan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam memilih jurusan yang tepat ya, terimakasih telah berkunjung!

Bagikan:

Johan Candra

Johan Candra adalah seorang penulis yang telah memiliki pengalaman lebih dari 2 tahun dalam menulis tentang human resources, hukum, teknologi, dan pendidikan.