Daya Tampung SNBP Unimal 2024, Cek Peluang Kamu Disini!

Johan Candra

Daya Tampung SNBP Unimal 2024 telah resmi dirilis, hal ini tentu menarik minat ribuan calon mahasiswa baru.

Dengan reputasinya sebagai salah satu universitas negeri terbaik di Indonesia, Unimal menjadi tujuan utama bagi banyak calon mahasiswa berprestasi.

Peningkatan daya tampung pada beberapa program studi menjadi kabar gembira bagi para calon mahasiswa.

daya tampung snbp unimal

Apa itu SNBP?

SNBP adalah salah satu jalur masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia yang dilakukan secara nasional.

Jalur ini memberikan kesempatan bagi siswa SMA/SMK/MA yang memiliki prestasi akademik dan non akademik untuk langsung diterima di PTN tanpa melalui tes tertulis.

Nah hal inilah yang menjadi salah satu keuntungan jika kamu masuk Unimal lewat jalur SNBP.

Proses seleksi utama dalam SNBP didasarkan pada nilai rapor siswa selama masa studi di SMA, SMK, atau MA, yang mencerminkan kemampuan akademik mereka tanpa memerlukan tes tertulis seperti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Namun prestasi non akademik juga berpengaruh di sini, jadi ikutilah perlombaan-perlombaan yang nantinya bisa membantumu dalam proses penerimaan SNBP.

Baca Juga:  Rata-Rata Nilai UTBK Unsri 2024 (Nilai Aman, Nilai Minimal)

Setiap perguruan tinggi negeri (PTN) memiliki kuota tertentu untuk penerimaan mahasiswa melalui jalur SNBP.

Kuota ini terbatas dan berbeda-beda tergantung pada kebijakan masing-masing PTN, serta program studi yang ditawarkan.

Jalur SNBP memiliki beberapa keunggulan yakni:

  • Siswa tidak perlu lagi khawatir dengan persiapan tes tertulis.
  • Siswa yang memiliki prestasi akademik konsisten selama masa sekolah memiliki peluang lebih besar.
  • Hasil seleksi umumnya diumumkan lebih cepat dibandingkan jalur seleksi lainnya.

Berikut ini adalah beberapa kekurangan mengikuti jalur SNBP:

  • Kuota yang terbatas.
  • Persaingan yang sangat tinggi.
  • Peluang siswa untuk lolos sangat dipengaruhi oleh kebijakan sekolah dalam mengajukan siswa.

Tentang Unimal

Universitas Malikussaleh (Unimal) adalah sebuah universitas negeri yang terletak di Aceh Utara, Provinsi Aceh, Indonesia.

Didirikan pada tanggal 12 Juni 1969, Unimal berawal dari Akademi Ilmu Agama (AIA) yang didirikan oleh Yayasan Beureueh Samudera Pasai.

Berkat upaya yayasan ini, Unimal berkembang menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Hukum dan Pengetahuan Masyarakat (STIHPM) Malikussaleh pada tahun 1980, dan akhirnya diresmikan menjadi universitas pada tahun 1989. Pada tahun 2001, Unimal memperoleh status sebagai universitas negeri melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 95 Tahun 2001.

Baca Juga:  Rata-rata Nilai Rapor SNBP Unpad (Universitas Padjadjaran) 2024

Unimal memiliki visi untuk menjadi universitas unggul dan terdepan dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, dengan daya saing di tingkat nasional dan internasional.

Unimal menawarkan berbagai fakultas dan program studi yang beragam, dengan komitmen untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan berintegritas. Dengan fasilitas yang memadai dan tenaga pengajar berkualitas, Unimal terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dan berperan aktif dalam pembangunan daerah, khususnya di wilayah Aceh.

Karena Unimal menjadi salah satu PTN dengan tingkat persaingan yang sangat ketat, kami merekomendasikan agar kamu menargetkan nilai UTBK lebih dari yang kami sajikan berikut ini.

Daya Tampung SNBP Unimal 2024

Berikut ini adalah data daya tampung SNBP Unimal 2024 beserta peminatnya:

PRODI JENJANG DAYA TAMPUNG 2024 PEMINAT 2023 JENIS PORTOFOLIO
KEPERAWATAN D3 20 100
ADMINISTRASI BISNIS S1 60 156
ADMINISTRASI PUBLIK S1 160 302
AGRIBISNIS S1 75 178
AGROEKOTEKNOLOGI S1 135 278
AKUAKULTUR S1 45 24
AKUNTANSI S1 140 411
ANTROPOLOGI S1 80 48
EKONOMI SYARIAH S1 80 194
HUKUM S1 225 432
ILMU EKONOMI & STUDI PEMBANGUNAN S1 140 121
ILMU KELAUTAN S1 45 41
ILMU KOMUNIKASI S1 160 388
ILMU POLITIK S1 100 81
KEDOKTERAN S1 47 802
KEWIRUSAHAAN S1 50 69
MANAJEMEN S1 165 649
PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA S1 50 255
PENDIDIKAN FISIKA S1 60 39
PENDIDIKAN KIMIA S1 60 50
PENDIDIKAN MATEMATIKA S1 60 125
PENDIDIKAN VOKASIONAL TEKNIK MESIN S1 30 25
PSIKOLOGI S1 75 433
SISTEM INFORMASI S1 100 253
SOSIOLOGI S1 80 173
TEKNIK ARSITEKTUR S1 100 90
TEKNIK ELEKTRO S1 100 111
TEKNIK INDUSTRI S1 125 265
TEKNIK INFORMATIKA S1 125 647
TEKNIK KIMIA S1 150 94
TEKNIK LOGISTIK S1 50 39
TEKNIK MATERIAL S1 60 13
TEKNIK MESIN S1 150 195
TEKNIK SIPIL S1 150 238
Baca Juga:  Passing Grade UNSRI Palembang 2024 (SNBT dan SNBP)

Demikianlah data daya tampung SNBP Unimal dan peminatnya yang dapat dewailmu.id sajikan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam memilih jurusan yang tepat ya, terimakasih telah berkunjung!

Bagikan:

Johan Candra

Johan Candra adalah seorang penulis yang telah memiliki pengalaman lebih dari 2 tahun dalam menulis tentang human resources, hukum, teknologi, dan pendidikan.