Daya Tampung SNBP Universitas Indonesia (UI) 2024

Johan Candra

Daya Tampung SNBP UI 2024 telah resmi dirilis, hal ini tentu menarik minat ribuan calon mahasiswa baru.

Dengan reputasinya sebagai salah satu universitas negeri terbaik di Indonesia, UI menjadi tujuan utama bagi banyak calon mahasiswa berprestasi.

Peningkatan daya tampung pada beberapa program studi menjadi kabar gembira bagi para calon mahasiswa.

daya tampung snbp UI

Apa itu SNBP?

SNBP adalah salah satu jalur masuk perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia yang dilakukan secara nasional.

Jalur ini memberikan kesempatan bagi siswa SMA/SMK/MA yang memiliki prestasi akademik dan non akademik untuk langsung diterima di PTN tanpa melalui tes tertulis.

Nah hal inilah yang menjadi salah satu keuntungan jika kamu masuk UI lewat jalur SNBP.

Proses seleksi utama dalam SNBP didasarkan pada nilai rapor siswa selama masa studi di SMA, SMK, atau MA, yang mencerminkan kemampuan akademik mereka tanpa memerlukan tes tertulis seperti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Namun prestasi non akademik juga berpengaruh di sini, jadi ikutilah perlombaan-perlombaan yang nantinya bisa membantumu dalam proses penerimaan SNBP.

Setiap perguruan tinggi negeri (PTN) memiliki kuota tertentu untuk penerimaan mahasiswa melalui jalur SNBP.

Kuota ini terbatas dan berbeda-beda tergantung pada kebijakan masing-masing PTN, serta program studi yang ditawarkan.

Jalur SNBP memiliki beberapa keunggulan yakni:

  • Siswa tidak perlu lagi khawatir dengan persiapan tes tertulis.
  • Siswa yang memiliki prestasi akademik konsisten selama masa sekolah memiliki peluang lebih besar.
  • Hasil seleksi umumnya diumumkan lebih cepat dibandingkan jalur seleksi lainnya.
Baca Juga:  Rata-Rata Nilai UTBK UNTIDAR 2024 (Nilai Aman, Nilai Minimal, dan Target)

Berikut ini adalah beberapa kekurangan mengikuti jalur SNBP:

  • Kuota yang terbatas.
  • Persaingan yang sangat tinggi.
  • Peluang siswa untuk lolos sangat dipengaruhi oleh kebijakan sekolah dalam mengajukan siswa.

Tentang UI

logo ui

Universitas Indonesia (UI) adalah sebuah institusi pendidikan tinggi yang modern, komprehensif, terbuka, multikultural, dan humanis, dengan berbagai disiplin ilmu.

UI berkomitmen untuk menjadi salah satu universitas riset terkemuka di dunia, selalu berupaya mencapai puncak dalam penemuan, pengembangan, dan difusi pengetahuan baik secara regional maupun global. Sebagai universitas riset, UI memfokuskan diri pada pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan kebudayaan yang unggul serta berdaya saing.

UI merupakan salah satu kampus paling bergengsi dan terbaik di Indonesia. Maka tak heran, setiap tahunnya ribuan siswa berjuang untuk mendapatkan tempat di UI melalui berbagai jalur seleksi, salah satunya adalah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

Daya Tampung SNBP UI 2024

Berikut ini adalah data daya tampung SNBP UI 2024 beserta peminatnya:

PRODI JENJANG DAYA TAMPUNG 2024 PEMINAT 2023 PORTOFOLIO
ADMINISTRASI ASURANSI & AKTUARIA D3 20 36
ADMINISTRASI KEUANGAN DAN PERBANKAN D3 20 73
ADMINISTRASI PERKANTORAN D3 20 139
ADMINISTRASI PERPAJAKAN D3 20 147
ADMINISTRASI RUMAH SAKIT D3 20 111
AKUNTANSI D3 20 145
HUBUNGAN MASYARAKAT D3 20 73
PENYIARAN MULTIMEDIA D3 20 100
PERIKLANAN KREATIF D3 20 60
BISNIS KREATIF D4 25 261
FISIOTERAPI D4 25 179
MANAJEMEN BISNIS PARIWISATA D4 25 257
MANAJEMEN REKOD DAN ARSIP D4 25 118
PRODUKSI MEDIA D4 25 207
TERAPI OKUPASI D4 25 80
AKTUARIA S1 17 298
AKUNTANSI S1 65 1.324
ANTROPOLOGI SOSIAL S1 14 162
ARKEOLOGI INDONESIA S1 16 104
ARSITEKTUR S1 24 416
ARSITEKTUR INTERIOR S1 12 229
BAHASA DAN KEBUDAYAAN KOREA S1 11 303
BIOLOGI S1 28 179
BISNIS ISLAM S1 12 287
FARMASI S1 36 765
FISIKA S1 28 128
GEOFISIKA S1 17 124
GEOGRAFI S1 28 200
GEOLOGI S1 17 172
GIZI S1 13 360
ILMU ADMINISTRASI FISKAL S1 45 483
ILMU ADMINISTRASI NEGARA S1 45 372
ILMU ADMINISTRASI NIAGA S1 42 387
ILMU EKONOMI S1 39 474
ILMU EKONOMI ISLAM S1 12 230
ILMU FILSAFAT S1 16 134
ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL S1 12 637
ILMU HUKUM S1 114 1.612
ILMU KEPERAWATAN S1 44 756
ILMU KESEHATAN MASYARAKAT S1 42 535
ILMU KESEJAHTERAAN SOSIAL S1 16 239
ILMU KOMPUTER S1 48 1.139
ILMU KOMUNIKASI S1 32 1.160
ILMU PERPUSTAKAAN S1 16 257
ILMU POLITIK S1 16 214
ILMU PSIKOLOGI S1 66 1.415
ILMU SEJARAH S1 16 115
KESEHATAN LINGKUNGAN S1 12 174
KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA S1 12 289
KIMIA S1 28 194
KRIMINOLOGI S1 12 645
MANAJEMEN S1 71 1.600
MATEMATIKA S1 20 197
PENDIDIKAN DOKTER S1 55 1.854
PENDIDIKAN DOKTER GIGI S1 32 493
SASTRA ARAB S1 16 265
SASTRA BELANDA S1 16 111
SASTRA CINA S1 16 138
SASTRA DAERAH UNTUK SASTRA JAWA S1 16 63
SASTRA INDONESIA S1 16 208
SASTRA INGGRIS S1 16 494
SASTRA JEPANG S1 16 296
SASTRA JERMAN S1 11 115
SASTRA PERANCIS S1 11 90
SASTRA RUSIA S1 16 80
SISTEM INFORMASI S1 48 966
SOSIOLOGI S1 16 208
STATISTIKA S1 17 268
TEKNIK BIOMEDIS S1 10 253
TEKNIK ELEKTRO S1 40 374
TEKNIK INDUSTRI S1 53 552
TEKNIK KIMIA S1 32 294
TEKNIK KOMPUTER S1 28 491
TEKNIK LINGKUNGAN S1 24 217
TEKNIK MESIN S1 36 396
TEKNIK METALURGI & MATERIAL S1 34 372
TEKNIK PERKAPALAN S1 26 195
TEKNIK SIPIL S1 40 350
TEKNOLOGI BIOPROSES S1 20 133
Baca Juga:  Akreditasi UNG 2024, Yuk Cek Jurusan Impianmu!

Demikianlah data daya tampung SNBP UI dan peminatnya yang dapat dewailmu.id sajikan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam memilih jurusan yang tepat ya, terimakasih telah berkunjung!

Baca Juga:  Rata-Rata Nilai UTBK Unmul 2024 (Nilai Aman, Nilai Minimal, dan Target)

Bagikan:

Johan Candra

Johan Candra adalah seorang penulis yang telah memiliki pengalaman lebih dari 2 tahun dalam menulis tentang human resources, hukum, teknologi, dan pendidikan.