2 Cara Cek Rekening Penipu Atau Tidak Sebelum Belanja Online

Kayeols

2 Cara Cek Rekening Penipu Atau Tidak Sebelum Belanja Online – Dunia yang serba modern ini membuat semua kegiatan menjadi mudah dilaksanakan. Salah satu kemudahan yang di dapatkan adalah mudahnya melakukan sebuah transaksi entah itu jual beli atau kegiatan lainnya.

Belanja online sepertinya sudah menjadi hal yang lumrah untuk masa ini. Banyak sekali toko online yang bertebaran di internet dari mulai yang segala kecil atau pun besar. Toko online bisa menjadi solusi atas ketidakhadiran lowongan pekerjaan.

Adanya toko online di dunia maya, membuat sebuah transaksi jual beli sebuah produk menjadi sangat mudah. Bahkan tak jarang, suatu toko online memberikan sebuah penawaran yang membuat para pengunjung tertarik untuk membeli.

Namun, jangan mudah tertarik terhadap sebuah penawaran, sebab anda perlu hati – hati terhadap sebuah penipuan. Seiring berkembangnya teknologi, maka kejahatan pun juga ikut berkembang. Salah satu kejahatan online yang sering terjadi adalah penipuan.

Cara Cek Rekening Penipu Atau Bukan Sebelum Belanja Online

Dalam sebuah kegiatan belanja secara online terkadang juga terdapat sebuah kejahatan penipuan. Banyak jenis penipuan yang dilakukan oleh para penjual online seperti tidak mengirim barang, dan lainnya. Oleh karena itu, anda perlu berhati – hari sebelum melakukan sebuah transaksi online.

Baca Juga:  2 Cara Download Lagu Di SoundCloud Dengan Mudah & Cepat

Untuk mencegah adanya tindakan penipuan seperti ini yaitu dengan cek rekening penipu. Ya, cara cek rekening penipu menjadi salah satu solusi dari kekhawatiran ini semua. Untuk cara cek bisa dilakukan di situs – situs berikut ini.

1. Kredibel.co.id

Kredibel merupakan sebuah situs online yang bergerak pada bidang layanan cek rekening. Melakukan mengecekkan nomor rekening di situs ini bisa membantu mengidentifikasi, apakah rekening tersebut penipu atau tidak.

Situs yang didirikan pada 26 maret 2016 di kota Serang ini bisa sangat membantu masyarakat terutama bagi mereka yang suka belanja secara online. Untuk melakukan pengecekan rekening bisa dilakukan dengan mudah, berikut ini merupakan caranya.

  1. Silakan anda buka situs Kredibel.co.id di browser milik anda.
  2. Setelah terbuka, klik menu Cek rekening di bagian menu atas.
  3. Isi kolom dengan nomor rekening yang ingin dicek, dan klik cek.kredibel
  4. Selesai, cukup mudah bukan

Baca : 5 Modus Penipuan Online Terbaru, Kamu Harus Hati – Hati di Internet.

Di atas merupakan cara cek rekening penipu atau bukan di kredibel. Setelah anda cek nomor rekening tersebut dan menunjukan hasil yang baik, maka anda bisa melanjutkan transaksi. Namun, apabila rekening yang ada menunjukan pernah melakukan kejahatan anda perlu berhati – hati. Kalau tidak, anda pernah mengalami penipuan anda bisa melaporkan rekening tersebut di kredibel. Caranya sangat gampang, berikut tahapannya.

  1. Setelah anda melakukan cek rekening sebelumnya dan hasilnya mencurigakan.
  2. Pergi ke menu laporkan rekening di menu bagian atas atau bawah.kredibel 2
  3. Silakan anda login dengan akun anda, jika belum punya, anda daftar terlebih dahulu.
  4. Setelah login, isi semua kolom yang disediakan dari mulai kronologi, kerugian, nama bank dan nomor rekening.
  5. Lalu klik kirim laporan, dan selesai sudah proses lapor.
  6. Terakhir, tunggu laporan selanjutnya dari kredibel.
Baca Juga:  Peluang dan Tips Memulai Bisnis Hijab dari Nol Sampai Cuan!

2. Cekrekening.id

Selanjutnya, adalah situs cekrekening.id yang sama – sama memiliki layanan cek rekening secara online seperti halnya kredibel. Situs ini sendiri merupakan bentukan dari pihak KOMINFO (kementerian komunikasi dan informatika), sehingga sangat pas bagi anda untuk cek – cek rekening apakah itu penipu atau bukan.

Selain layanan cek rekening, di situs ini juga terdapat fitur laporkan rekening. Yang mana ini bisa membantu mencegah terjadinya penipuan yang lebih luas lagi. Cara ceknya pun sangat mudah, berikut ini tahap – tahap cek rekening.

  1. Pertama silakan anda buka situs cekrekening.id di browser anda.
  2. Kemudian akan disediakan sebuah kolom.
  3. Isi kolom dengan nomor rekening yang hendak di cek jangan lupa pilih nama bank.cekrekening
  4. Selesai, silakan tunggu prosesnya.

Cara di atas sangat cocok bagi anda yang hendak mau belanja secara online di salah satu toko online. Namun, bagi anda yang pernah mengalami kejadian yang tidak mengenakan atau mengalami penipuan, anda harus tetap tenang. Anda hanya perlu melaporkan kejadian tersebut, melalui fitur laporkan rekening yang tersedia di cekrekening.id.

  1. Silakan anda buka cekrekening.id di browser.
  2. Kemudian pilih fitur laporkan rekening yang tersedia.cekrekening laporkan
  3. Anda akan disediakan beberapa kolom yang harus di isi.
  4. Isi semua kolom yang tersedia secara valid, sertakan bukti, verifikasi captcha, kemudian klik submit.
  5. Selesai, silakan tunggu prosesnya.
Baca Juga:  3 Cara Kompres Gambar Secara Online Maupun Offline Dengan Mudah

Nah, itulah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk mengecek rekening penipu atau bukan. Dengan melakukan tindakan seperti ini sebelum membeli sesuatu secara online dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan penipuan. Cobalah untuk cek rekening sewaktu hendak transfer uang ke penjual, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan. Dengan ini diharapkan pembeli bisa lebih bijak untuk melakukan jual beli secara online.

Dan juga bagi anda yang pernah mengalami penipuan secara online entah itu sebagai pembeli atau penjual, segera manfaatkan fitur laporkan rekening yang ada di kedua situs di atas. Dengan melakukan tindakan tersebut diharapkan para pelaku bisa diberi sanksi sesuai hukum yang berlaku. Selain itu, melaporkan rekening penipu bisa mencegah terjadi hal yang sama terulang kembali. Oke, sekian artikel mengenai cara cek rekening penipu atau tidak, semoga bisa menambah wawasan anda. Terima kasih atas kunjungannya.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar