Cara Download Film Iflix Di Hp Dengan Mudah & Cepat

Kayeols

Cara Download Film Iflix Di hp

Cara Download Film Iflix Di Hp Dengan Mudah & Cepat – Akhir-akhir ini banyak berita tentang indoxx1 yang dimana mau ditutup oleh pemerintah. Akan tetapi ternyata pemerintah juga mengalami sedikit kesulitan dalam menutup situs tersebut. Bagaimana tidak kesulitan, pasalnya si pemilik juga gak mau bukan sumber penghasilan yang begitu besar ditutup begitu saja. Indoxx1 ini sendiri diclaim memiliki penghasilan ratusan juta perbulannya, wow.

Maka dari itu situs ini tetap ada walaupun sering berganti-ganti alamat. Tentu saja jika sudah seperti itu para penonton setia indoxx1 akan kesusahan, maka dari itu mau tidak mau harus beralih ke iflix. Disini pasti diantara anda sudah tahu apa itu iflix?. Iflix sendiri sama seperti indoxx1 yakni penyedia streaming film online. Akan tetapi tidak sebebas di indoxx1 tentunya.

Jika di iflix kita bisa menikmatinya langsung melalui ponsel genggam tidak seperti di indoxx1 yang harus menggunakan komputer dan laptop. Namun dengan demikian anda pun bisa juga melihat iflix versi dekstopnya. Perlu anda ketahui bahwa iflix sendiri adalah pengganti dari netflix loh yang dulu sempat kena sikat oleh telkomsel.

Di iflix pun kita bisa mendapatkan ribuan film yang lengkap mulai dari holywood, film film intens, dan drakor, pokoknya semuanya ada di iflix. Salah satu kelebihan iflix yang paling ditonjolkan yakni dimana kita bisa download film film yang terdapat di iflix dengan mudah dan kita simpan di galeri.

Hal ini tentu saja bisa menghemat kuota anda, dikarenakan anda bisa melihat videonya secara offline. Sebelum membahas cara download film di iflix, mungkin diantara anda ada yang ingin tahu juga mengenai cara langganan di iflix?, silahkan cek di bawah ini.

Cara Download Film Iflix Di Hp

A. Cara Langganan Di Iflix

  • Pertama pastikan anda sudah mendownload aplikasi iflix di hp android ataupun ios dan setelah itu buka aplikasinya.
  • Apabila sudah, berikutnya silahkan anda menyelesaikan proses login. Jika anda belum memiliki akun iflix silahkan daftar terlebih dahulu, anda bisa menggunakan akun fb dan gmail untuk daftar
  • Biasanya ketika baru pertama sih akan diberikan layanan gratis dalam jangka waktu kurang lebih 1 hingga 3 bulan, dan ini tergantung kebijakan dari iflix.
  • Maka jika sudah berakhir masanya maka anda akan disuruh langganan dengan cara berbayar. Perbulannya sekitar 39 ribuan dan 3 bulan 108 ribuan.biaya langganan iflix

Jadi seperti itulah mengenai cara langganannya. Info lebih jelasnya hubungin admin iflix saja. Untuk cara downloadnya yakni sebagai berikut.

Baca Juga :

B. Cara Download Film Iflix

  • Buka aplikasi iflixnya
  • Pastikan sudah login
  • Berikutnya cari film yang ingin anda unduh, dan jika sudah klik putar film tersebut
  • Setelah itu maka secara otomatis akan muncul ikon download yang terdapat di film yang anda pilih
  • Klik saja, disitu silahkan kalian pilih juga resolusinya, ada yang high, low dan medium, biar mantep maka pilih yang high.
  • Terakhir silahkan klik Start Download. Maka secara otomatis akan download.download film di iflix
  • Tunggu prosesnya sampai selesai.

Jadi cuma seperti itu aja mengenai cara download film iflix di hp dengan cepat dan mudah. Mudah sekali kan?, dengan demikian anda tidak perlu pusing cari link di website website yang terkadang filmnya crash serta tidak bisa diputar. Karena di iflix sangat simpel, anda hanya perlu login dan bisa download film dengan kualitas tinggi. Semoga bermanfaat, sekian, dan terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.