12 Game Balap Mobil Terbaik Android Yang Bisa Anda Mainkan Gratis

Kayeols

12 Game Balap Mobil Terbaik Android Yang Bisa Anda Mainkan Gratis – Salah satu jenis olahraga yang disenang orang-orang selain sepak bola adalah balapan, entah itu sepeda, motor, bahkan mobil. Kali ini dewailmu akan membahas salah satu dari olahraga tersebut, tapi dalam versi game. Nah, yang kita bahas sekarang bukanlah balap motor ataupun sepeda, melainkan mobil.

Jika kita berbicara tentang balap mobil orang-orang pasti ingat film fast and furious. Film balapan liar yang sangat fenomemal. Atraksi balapan dengan efek yang begitu nyata dipertontonkan di dalamnya. Apalagi dengan alur film yang menyatu, seolah mata kita di manjakan oleh film tersebut.

Bagi kalian para pecinta balapan mobil, dewailmu merekomendasikan beberapa game balapan terbaik yang akan membuat Anda bernostalgia dengan film tersebut. penasaran dengan game apakah itu?, Yuk simak informasi lengkapnya di bawah ini.

Game Balap Mobil Terbaik Android

1. Asphalt 8: Airbone – Fun Real Car Racing Game

asphalt 8

Pertama ada aplikasi balap mobil yang sudah 8 kali di upgrade oleh pengembangnya dengan kesuksesan disetiap serinya. Aplikasi ini adalah Asphalt 8: AirBone – Fun Real Car Racing Game. Pada awal mula aplikasi ini di rilis, Asphalt 8 berhasil masuk dalam jajaran TOP game balapan mobil terbaik di Android. Bahkan sekarang masuk dalam rekomendasi para editor di google play.

Baca Juga:  Cara Mengganti Telolet Bussid dengan Mudah dan Keren

Mengusung tema Air Bone yang memaksimalkan kecapatan mobil dalam lintasan pacu membuat seolah-olah mobil bisa terbang saat sesudah melewati tanjakan kecil. Hal inilah yang membuat game ini nampak keren.

Selain itu fitur dalam Asphalt 8 sangatlah lengkap, dengan beberapa menu unggulan seperti menu modifikasi mobil, menu brangkas mobi, menu carrer dan masih banyk lagi yang lainnya. Mobil yang ditampilkan juga keren-keren, seperti: Buggati, Grand Sport Vitesse, Lamborgini Veneno, MC Laren dan 220 motor dan mobil lain tersedia di dalamnya.

Pada menu modifikasi, terdapat fitur keren yaitu stiker mobil. Terdapat 2.300 stiker mobil yang bisa kalian gunakan untuk memberikan efek memukau pada body mobil. jadi mobil yang kalian punya akan nampak lebih bersih dan indah.

2. Asphalt Xtreme: Rally Racing

asphalt xtreme rally racing

Selanjunya ada game yang masih digawangi oleh developmend Gameloft SE, satu management dengan Asphalt 8: AirBone – Fun Real Car Racing Game yaitu Asphalt Xtreme: Rally Racing.

Tak seperti Asphalt 8 yang hampir semua lintasanya berada dalam jalan raya, Asphalt Xtreme membuat konsep yang sebaliknya, dimana lintasan balap tidak terlalu fokus dengan jalan raya, dan lebih fokus pada lintasan alam.

Mobil yang digunakan juga lebih banyak terinspirasi dari mobil rally yang biasa di gunakan untuk balapan liar di hutan. Dengan kualitas mobil yang bagus karena mengusung dari brand ternama seperti Ada Jeep, Ford, Mercedes Benz, Predator, Dodge dan masih banyak lagi.

Selain itu, Asphalt Xtreme juga bisa dimainkan oleh delapan pengguna sekaligus dalam satu balapan. Karena aplikasi ini mendukung fitur multi player dimana pengguna bisa bermain langsung dengan pemain lain diseluruh dunia.

Baca Juga:  Cara Download Game PPSSPP Dynasty Warrior 6 ISO Terbaru

Baca Juga :

3. Game Balap Mobil Terbaik Android – CSR Racing 2

game balap mobil terbaik android csr racing 2

Salah satu game yang patut ada dalam daftar game balap mobil terbaik adalah game CSR Racing 2. Dalam game ini terdapat beberapa koleksi mobil klasik, dan didukung oleh 27 produsen mobil ternama. Mobil keren seperti Ferarri, Mc Laren, Porche, Bugatti, Aston Martin dan masih banyak lagi ada dalam game karya Natural Motion Games Ltd ini.

Selain itu, grafis dalam CSR Racing 2 juga tak usah diragukan lagi, karena tampilan yang digunakan terkesan hampir sama seperti game balap mobil PS4. Tak mengherankan memang, karena game ini masuk dalam 3 game teratas paling populer di play store.

Kerennya lagi, mobil-mobil yang kalian miliki bisa kalian upgrade dan modifikasi sesuai keinginan. Jadi jika pengguna ingin menambah kecepatan, mendesain body mobil, menambah body balance bisa Anda lakukan dengan mudah.

Perlu diketahui, semua balapan dalam game CSR Racing 2 terdapat waktu tempuh jarak antar race. Jika dalam suatu balapan Anda tidak bisa menyelesaikanya dalam waktu tertentu, maka Anda perlu melakukanya lagi, sampai tersebut terlampaui.

4. GT Racing 2: The Real Car Exp

GT Racing 2

GT Racing 2: The Real Car Exp merupakan salah satu game yang banyak diminati pengguna, ini di buktikan dengan 10 juta lebih pengguna yang sudah unduh aplikasi tersebut. Menampilkan grafik game yang elegan serta realistis, serta diimbangi dengan 13 lintasan terbaik yang di ambil dari sebagian sirkuit internasional.

Game ini juga menyediakan simulasi yang baik, dengan 4 konsisi cuaca dan waktu yang di sesuaikan. Terdapat 3 lap yang perlu pemain tempuh untuk menyelesaikan satu race. Sangat cocok bagi para pecinta balapan mobil yang menginginkan grafik unik, serta peraturan yang sama seperti balapan asli.

Baca Juga:  Download Game PPSSPP PES 2024 ISO Terbaru

Tak hanya itu, game ini juga menampilkan banyak pilihan mobil, dengan total mencapai 81 mobil yang didukung 37 perusahaan. Mobil seperti: Nissan, Dodge, Ferrari, Mercedes Benz, Audi, dan Ford telah di sediakan pengembang untuk menemani Anda selama balapan berlangsung.

5. Gear. Club – True Racing

Gear Club True Racing

Terakhir ada game Gear. Club – True Racing. Game ini sama dengan balapan mobil lain, yang mengikuti konsep balapan liar. Dalam game ini kita tidak akan ikut balapan di dalam sikuit seperti game GT Racing 2: The Real Car Exp, melainkan di jalanan kota atau di pedesaan.

Perlu Anda ketahui, kecepatan suatu mobil bisa kita rubah sesuai modal yang Anda punya. Jika Anda merasa mobil yang dipakai kurang cepat. Anda bisa memodifikasinya sesuai keinginan. Hal ini bisa dilakukan karena game ini terdapat fitur modifikasi mobil dan mendesainya sesuai dengan keinginan.

Game dengan ukurang 1GB ini di lengkapi dengan interior grafik HD setiap detail tampilanya. diiringi beberapa mobil yang eksotis dan keren membuat game akan terasa lebih nyata. Penasaran dengan gamenya?, Silahkan unduh sekarang.

Tambahan

Selain 5 top game di atas, berikut ada beberapa tambahan game balap mobil yang wajib anda mainkan di hp android anda :

  1. Need For Speed : No Limits
  2. Garena Speed Drifters
  3. Real Racing 3
  4. Horizone Chase
  5. Drag Racing
  6. Racing Fever
  7. Race King

Itulah rekomendasi game balap mobil terbaik android yang bisa kami sampaikan, dengan segala kelebihan dan kekurangan dalam masing-masing game. Hampir semua game di atas mempunyai ukuran yang bisa di bilang besar, jadi Anda bisa menyiapkan dulu kuota yang besar sebagai persiapan sebelum unduh salah satu game di atas. seian dan semoga bermanfaat.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar