Passing Grade PPNS 2024 + Daya Tampung dan Peminat

Johan Candra

Dewailmu.id – Passing grade PPNS 2024 menjadi acuan yang penting bagi calon mahasiswa yang ingin meneruskan pendidikan ke Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

Passing grade merupakan nilai minimum yang harus dicapai oleh peserta ujian atau calon mahasiswa untuk diterima di prodi pilihannya.

Meskipun bukan satu-satunya faktor penentu kelulusan, memahami passing grade akan memberikan gambaran tentang tingkat persaingan di setiap program studi di PPNS.

Tentang Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya

logo ppns

Politeknik Perkapalan Surabaya, atau yang lebih dikenal dengan PPNS, merupakan salah satu institusi pendidikan tinggi vokasi yang berlokasi di Malang.

Berawal dari tawaran Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) kepada Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) pada tahun 1986, PPNS akhirnya dibentuk di bawah naungan ITS.

Namun, perjalanan PPNS tidak berhenti di situ. Pada tahun 1995, melalui Surat Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara, nama institusi ini diubah menjadi Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

Dan saat ini PPNS sudah mengantongi akreditasi “A” berdasarkan SK No. 1163/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/PT/XII/2023 yang disahkan oleh BAN-PT.

Baca Juga:  Rerata Nilai Rapor SNBP Unimed (Universitas Negeri Medan) 2024

Sebagai satu-satunya politeknik negeri di Indonesia yang mengkhususkan diri dalam bidang perkapalan, PPNS menawarkan berbagai program studi untuk jenjang Diploma III dan Sarjana Terapan.

Program-program ini mencakup Teknik Bangunan Kapal, Teknik Permesinan Kapal, dan Teknik Kelistrikan Kapal, serta beberapa program lainnya. PPNS juga memperkenalkan dua konsep pembelajaran yang inovatif, yaitu teaching factory dan link and match, yang memastikan bahwa kurikulum dan materi perkuliahan selalu relevan dengan kebutuhan industri.

Fasilitas yang memadai juga menjadi salah satu keunggulan PPNS. Dari ruang kuliah hingga laboratorium uji bahan, PPNS menyediakan lingkungan belajar yang mendukung bagi para mahasiswa.

Selain itu, kerja sama yang erat dengan berbagai industri perkapalan dan manufaktur serta program pertukaran pelajar dan double degree dengan institusi pendidikan luar negeri menambah nilai tambah bagi mahasiswa PPNS.

Hal ini membuat PPNS layak untuk kamu perjuangkan di SNBP maupun SNBT dan penting untuk memahami passing gradenya yang akan kami jelaskan di bawah ini.

Passing Grade PPNS (Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya)

Passing grade PPNS sebenarnya tidak dirilis secara resmi oleh pihak kampus. Passing grade ini bergantung pada daya tampung dan peminat program studi yang kamu pilih, jalur masuk yang kamu ambil, nilai raport, nilai utbk dan kebijakan kampus.

Baca Juga:  Passing Grade UNM 2024 + Daya Tampung dan Peminat

Namun untuk memberikan gambaran terkait passing grade PPNS, kamu bisa melihat data tabel berikut:

Passing Grade PPNS SNBP

Berikut ini adalah prediksi passing grade PPNS pada jalur SNBP:

PRODIJENJANGPassing GradeDAYA TAMPUNG 2024PEMINAT 2023
MANAJEMEN BISNISD-IV2,24%58130
TEKNIK BANGUNAN KAPALD-III0,37%197
TEKNIK DESAIN DAN MANUFAKTURD-IV2,97%2986
TEKNIK KELISTRIKAN KAPALD-III1,68%1932
TEKNIK KELISTRIKAN KAPALD-IV2,21%2964
TEKNIK KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJAD-IV5,66%58328
TEKNIK OTOMASID-IV2,10%3982
TEKNIK PENGELASAND-IV4,24%29123
TEKNIK PENGOLAHAN LIMBAHD-IV2,64%39103
TEKNIK PERANCANGAN DAN KONSTRUKSI KAPALD-III0,58%1911
TEKNIK PERANCANGAN DAN KONSTRUKSI KAPALD-IV2,56%39100
TEKNIK PERMESINAN KAPALD-III1,58%1930
TEKNIK PERMESINAN KAPALD-IV4,41%29128
TEKNIK PERPIPAAND-IV1,85%3972
TEKNOLOGI REKAYASA ENERGI BERKELANJUTAND-IV19(Prodi Baru)
TEKNOLOGI REKAYASA KONSTRUKSI PERKAPALAND-IV10(Prodi Baru)
Baca Juga:  Passing Grade UNSRAT 2024 + Daya Tampung dan Peminat

Passing Grade PPNS SNBT

Selanjutnya, kamu juga dapat melihat prediksi passing grade PPNS pada jalur SNBT pada tabel berikut:

PRODIJENJANGPassing GradeDAYA TAMPUNG 2024PEMINAT 2023
TEKNIK BANGUNAN KAPALD-III0,73%2619
TEKNIK KELISTRIKAN KAPALD-III0,85%2622
TEKNIK PERANCANGAN DAN KONSTRUKSI KAPALD-III0,88%2623
TEKNIK PERMESINAN KAPALD-III1,62%2642
MANAJEMEN BISNISD-IV2,45%77189
TEKNIK DESAIN DAN MANUFAKTURD-IV2,85%39111
TEKNIK KELISTRIKAN KAPALD-IV1,33%3952
TEKNIK KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJAD-IV6,96%77536
TEKNIK OTOMASID-IV1,46%5276
TEKNIK PENGELASAND-IV4,51%39176
TEKNIK PENGOLAHAN LIMBAHD-IV2,15%52112
TEKNIK PERANCANGAN DAN KONSTRUKSI KAPALD-IV2,33%52121
TEKNIK PERMESINAN KAPALD-IV3,49%39136
TEKNIK PERPIPAAND-IV1,75%5291
TEKNOLOGI REKAYASA ENERGI BERKELANJUTAND-IV26(Prodi Baru)
TEKNOLOGI REKAYASA KONSTRUKSI PERKAPALAND-IV13(Prodi Baru)

Demikianlah pembahasan dari Dewailmu.id tentang passing grade PPNS semua jurusan terlengkap dan terbaru. Semoga artikel ini dapat memberikan tambahan wawasan yang bermanfaat ya.

Bagikan:

Johan Candra

Johan Candra adalah seorang penulis yang telah memiliki pengalaman lebih dari 2 tahun dalam menulis tentang human resources, hukum, teknologi, dan pendidikan.