7 Aplikasi Suara Burung Terbaik dan Paling Lengkap

Kayeols

aplikasi suara burung

Aplikasi Suara Burung Terbaik dan Paling Lengkap – Bagi penggemar burung atau lovebird, ada banyak cara melatih kicauan burung, ada yang melatihnya dengan mendengarkan burung lain, dan hingga melatihnya menggunakan aplikasi.

Sekarang ini banyak aplikasi yang bisa anda gunakan untuk melatih kicauan burung agar lebih bagus. Selain itu, bagi anda yang suka menjerat burung, juga bisa memancing perhatian menggunakan aplikasi ini.

Langsung saja, berikut beberapa aplikasi kicau burung terbaik dan paling lengkap di smartphone android. Simak dengan seksama ya!.

Aplikasi Suara Burung Terbaik

1. 1000 Kicau Burung Lengkap

Untuk aplikasi pertama ada aplikasi buatan Argendon Droids yang sudah mendapatkan lebih dari 500.000 unduhan di seluruh dunia.

Aplikasi kicau burung yang satu ini juga berukuran cukup besar, sekitar 96 MB. Ukurannya yang besar karena aplikasi ini offline. Banyak ulasan bagus mengenai aplikasi ini, rekomended.

2. Masteran Burung Lengkap Offline

Aplikasi yang memiliki rating bintang 4-5 ini cukup bagus ya bagi anda yang ingin melatih kemampun suara burung. Masteran burung lengkap offline memiliki ukuran sekitar 78 MB.

Sudah lebih dari 50.000 pengguna mendownload aplikasi ini, dan hebatnya lagi, aplikasi buatan HBU ini termasuk baru, karena rilis pada Februari 2020.

Fitur yang terdapat di dalamnya seperti suara yang jernih, tampilan simpel, bisa digunakan offline, banyak jenis suara burung, dan masih banyak lagi.

3. Masteran Semua Jenis Burung Offline

Masteran Semua Jenis Burung Offline

Hampir mirip seperti aplikasi kedua, melihat namanya, aplikasi ini merupakan karya anak bangsa. Masteran semua jenis burung offline berukuran sekitar 95 MB dan sudah mendapatkan lebih dari 50.000 unduhan.

Rilis pada Januari 2019 dan untuk menggunakan aplikasi ini, ponsel android anda minimal harus menggunakn OS Android 4.1.

4. Koleksi Suara Burung Offline Lengkap

Aplikasi yang memiliki rating 4.2 di play store ini cukup bagus ya, dan ukurannya cukup kecil, sekitar 31 MB. Aplikasi ini adalah buatan gen& dan sudah mendapatkan lebih dari 50.000 unduhan.

Sama seperti sebelumnya, koleksi suara burung offline lengkap ini juga offline. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur seperti kualitas suara HD, aplikasi gratis, tidak boros kuota internet, dan masih banyak lagi.

Baca Juga :

5. Masteran Kicau Burung Terlengkap

Sama seperti aplikasi nomor 4, untuk yang satu ini juga berukuran kecil, sekitar 35 MB. Dan Masteran kicau burung ini sudah cukup lama ya, yakni rilis pada April 2016.

Aplikasi suara burung buatan dwipdev ini sudah mendapatkan lebih dari 100.000 unduhan di seluruh dunia, dan memiliki fitur seperti mode shuffle, reppeat, membuat suara sebagai ringtone, alarm, hingga share ke media sosial.

6. Kicau Burung Komplit (Offline)

Dari semua daftar ini, mungkin inilah aplikasi kicau burung yang paling ringan ukurannya, yakni sekitar 16 MB. Untuk menggunakan aplikasi ini, anda harus menggunakan minimal OS Android 4.1

Kicau burung komplit ini sudah berusia lebih dari 100.000 download di seluruh dunia.

7. 100 Suara Burung

Terakhir ada 100 suara burung, yang sudah tersedia di hampir 150 negara di dunia. Di dalam aplikasi ini, anda bisa menemui hampir 100 jenis suara burung, dan nama burung yang tersedia ada beserta dengan gambarnya.

Aplikas ini memiliki fitur seperti gambar burung HD, audio berkualitas tinggi, UI yang luar biasa, desain yang bagus, dan masih banyak lagi. Aplikasi buatan Micky Appz ini ukurannya pun cukup kecil, sekita 18 MB dan sudah diunduh lebih dari 500.000 kali.

Nah, jadi itulah beberapa aplikasi suara burung terbaik dan paling lengkap yang bisa anda gunakan untuk melatih lovebird atau burung peliharaan anda.

Sekian artikel ini, semoga bermanfaat untuk semuanya, terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.