Wajib Baca! Inilah Cara Menggunakan Discord Di Android Untuk Gamer – Discord merupakan salah satu aplikasi yang ramai digunakan para gamer. Banyak yang memanfaatkan aplikasi ini untuk saling komunikasi ketika berada di dalam game.
Singkatnya Discord adalah sebuah aplikasi pengirim pesan gratis dengan memiliki fitur yang begitu bagus. Mulai dari fitur VOIP, obrolan video, mendukung video game, serta terintegrasi dengan Steam maupun Twitch.tv. Selain itu discord lebih tepatnya ditujukan terutama untuk para pemain, content creator, pengembang dan bahkan penjual video game.
Walaupun saat ini di Indonesia banyak gamers maupun pecinta game berat, masih banyak juga yang jarang mengetahui aplikasi yang satu ini. Mungkin jika tahu aplikasi ini, bisa saja akan selalu menggunakan aplikasi ini secara terus menerus. Mengingat ini memiliki fitur yang di mana di aplikasi lainnya itu tidak ada.
Di google play store, saat ini Discord telah diunduh oleh 50 juta pengguna. Mungkin anda adalah salah satu pengguna yang baru saja menginstal karena kepo kaya gimana sih menggunakan discord di android?, dan bingung banget mau memanfaatkan secara penuh di aplikasi ini itu bagaimana?.
Tenang di bawah ini saya akan menjelaskan secara rinci cara menggunakan discord di android yang simple dan mudah dipahami.
Cara Menggunakan Discord Di Android
- Download Discord di google play store kalian dulu. Aplikasi ini memiliki ukuran sebesar 63MB, dan tidak terlalu memakan banyak ruang.
- Apabila sudah selesai, setelah itu buka aplikasinya.
- Berikutnya anda akan disuguhi dua pilihan mulai dari login dan register. Apabila baru pertama silahkan pilih saja register untuk membuat akun discordnya. Di situ silahkan kalian buat mulai dari username, dan masukkan alamat email kalian, lalu jangan lupa juga untuk membuat password akun discord kalian. Usahakan ketika membuat password yang sulit ditebak agar akun discord anda tidak mudah kehack. Terakhir tinggal klik register. Maka secara otomatis akun anda sudah terbuat.
- Apabila akun sudah berhasil dibuat, maka anda akah diarahkan ke halaman friends. Setelah itu apabila anda ingin bergabung ke dalam grup maupun membuat grup kalian bisa pencet pada pojok kanan atas.
- Sedikit informasi, di aplikasi discord ini, grup memiliki istilah lain yaitu server. Jadi tidak ada tulisan create a grup. Melainkan create a server dan join a server. Jika ingin membuat grup atau server silahkan pilih create a server dan apabila ingin bergabung dengan server atau grup yang sudah ada pilih join server.
- Untuk yang join server biasanya akan ada kode layaknya kode di google meet. Jadi kurang lebih seperti itu mengenai penjelasan bagian server.
Tambahan : Memutar Musik Di Discord
- Berikutnya apabila anda ingin memutar musik di discord pun juga bisa. Namun anda harus gabung ataupun memiliki server discord sendiri lalu tinggal memasukkan bot musik saja. Biasanya sih server yang udah besar sudah ada bot musik discord jadi anggota tinggal memainkan saja tanpa harus mengundang.
Baca Juga :
- Cara Menggunakan Skype Di Android Dengan Mudah Dan Praktis
- Tutorial Menggunakan Google Meet Lengkap
- Cara Menggunakan Aplikasi Zoom Untuk Meeting Online
Cara Voice Chat Di Discord
- Pertama silahkan pilih servernya, lanjut pada bagian voice channel silahkan pilih yang voice general. Untuk memulai silahkan pilih connect to voice, dan maka anda sudah siap mabar game bersama teman-teman kamu.
Jadi itulah cara menggunakan discord di android. Kalau untuk sekedar percakapan ini sama seperti whatsapp. Jadi, untuk chat maupun telepon mungkin tidak begitu saya perjelas karena ini hampir sama seperti sosmed lainnya. Semoga bermanfaat, jangan lupa baca artikel yang lainnya ya!.