Cara Transfer Saldo Gopay Ke DANA, Praktis Dan Cepat!

Kayeols

cara transfer gopay ke dana

Cara Transfer Saldo Gopay Ke DANA, Praktis Dan Cepat! – Baik gopay maupun Dana adalah dompet digital di Indonesia yang populer. Banyak orang menggunakan dompet digital ini untuk berbagai keperluan.

Misalnya saja dengan memanfaatkan salah satu fitur DANA, yakni fitur gratis transfer. Maka dari itu tak bisa dipungkiri kadang kita sebagai pengguna DANA ingin memanfaatkan fitur tersebut. Hal ini sangat bermanfaat untuk mengakali transfer antar bank.

Untuk mentransfer uang dari DANA ke dompet digital lain atau ke rekening bank, pastinya ada saldo dalam Dompet DANA. Nah, jika belum ada, kita bisa mengisinya terlebih dahulu menggunakan rekening bank maupun diisi dari dompet digital lainnya, salah satunya adalah dari Gopay.

Bagi kalian yang belum bisa mentransfer uang dari Gopay ke DANA, simak tutorialnya berikut ini!.

Cara Transfer Saldo Gopay Ke DANA

  • Pastikan Dompet Digital Gopay dan DANA anda sudah premium atau sudah diverifikasi menggunakan KTP.
  • Buka aplikasi Gopay, dan pastikan sudah ada saldo dalam dompet Gopay anda.
  • Untuk mengirim saldo ke DANA, klik menu lainnya, kemudian pilih menu tarik.gopay lainnya tarik
  • Selanjutnya klik Ke Rekening Bank, lalu klik lagi Tambahkan Bank
  • Masukkan nama Bank CIMB Niaga di menu bank, kemudian isi kolom identitas yang telah disediakan dengan nama pemilik rekening dan nomor Dompet DANA anda (8059 + nomor HP yang anda daftarkan pada akun Dana), contohnya 80590821xxxxxxxx (tanpa spasi) ) dan klik Simpan.
  • Kemudian masukkan nominal transfer yang diinginkan, dan pilih rekening bank yang telah ditambahkan tadi.
  • Pastikan anda mengecek seluruh data yang telah dimasukkan tadi, agar tidak ada kekeliruan.
  • Jika sudah yakin, klik Konfirmasi dan masukkan PIN Gojek anda untuk melanjutkan transfer.
  • Selesai, cek akun DANA anda, apakah transfer dari akun Gopay sudah atau belum. Biasanya, proses hanya memakan waktu kurang dari 10 detik. Jika semua data yang dimasukkan benar, maka saldo akan diterima.
  • Wajib untuk anda ketahui bawah GoPay memiliki batas minimum transfer, yakni Rp 10.000, dan untuk batas maksimal tidak ada.
  • Dan untuk biaya administrasi untuk penarikan/transfer saldo GoPay ke rekening bank adalah sebesar Rp 2.500.

Baca Juga :

Nah, jadi itulah cara transfer saldo gopay ke DANA dengan mudah dan cepat. Dari tutorial di atas, bagian mana yang belum anda pahami?, tuliskan di kolom komentar ya!.

Sekian artikel ini, semoga bermanfaat ya!.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.