5 Cara Mengatasi HP Android Restart Sendiri Dan Mati

Kayeols

cara mengatasi hp android restart sendiri

Cara Mengatasi HP Android Sering Restart Sendiri Dan Mati – Semakin harinya pengguna android semakin banyak saja hal ini tentu saja disebabkan oleh beberapa faktor. Mulai dikarenakan harga android yang murah serta pengoperasiannya juga sederhana. Hp android setiap harinya rilis dari berbagai vendor yang meluncurkan berbagai macam serinya. Jika dihitung mungkin ada jutaan yang masuk untuk tiap tahunnya serta merk vendor yang muncul pun banyak yang pendatang baru.

Hal ini sekali lagi dikarenakan banyaknya pengguna android di Indonesia, sehingga menargetkan para konsumen yang haus akan android. Smartphone android mengalami berbagai perkembangan fitur di dalamnya, mulai dari jellybeans hingga ke oreo. Setiap masing-masing sistem operasinya memiliki kelebihan dan keunikan fitur tersendiri. Dengan begitu smartphone android memang perlu diacungi jempol.

Akan tetapi disamping itu terdapat satu masalah dimana ini memang sering terjadi di hp android. Dimana tiba tiba android restart sendiri walaupun baterai masih full ataupun dicharger. Bahkan ada juga yang mengalami hal yang berbeda, dimana ponsel android tiba-tiba mati sendiri dan tidak mau hidup kembali.

Dalam beberapa kasus memang masalah tersebut disebabkan oleh beberapa faktor internal. Yakni pada komponen software ataupun hardware yang mengalami kerusakan yang cukup serius. Kerusakan tersebut mulai dari anda yang asal install aplikasi yang dimana tidak tahu sumbernya, jadi kualitasnya masih perlu dipertanyakan. Yang mulanya aplikasi tersebut untuk mendukung eh bisa juga menjadi sebuah alat perusak smartphone android anda.

Jika restart sendiri akan tetapi normal kembali mah aman-aman saja, akan tetapi jika hp android terus menerus restart sendiri dan bahkan stuck di logo saja tentu akan menyusahkan. Mulai dari hp oppo, vivo, lenovo, asus, xiaomi, lg, sony, andromax, dan masih banyak lainnya pasti juga bisa mengalami hal tersebut. Lalu jika masih terus restart sendiri, tentu saja anda ingin mengatasinya. Untuk cara mengatasi hp suka restart sendiri silahkan simak di bawah ini.

Cara Mengatasi HP Android Sering Restart Sendiri

Sebenarnya dalam mengatasi hp android yang suka restart sangatlah mudah, akan tetapi disini lebih ditekankan untuk hp androd yang suka restart sendiri namun masih ada waktu untuk mengoperasikan perangkat. Jadi dengan kata lain terdapat waktu jeda untuk melakukan pengoperasian android. Jadi tidak langsung restart sendiri terus menerus.

1. Mencopot Aplikasi Yang Kurang Jelas Sumbernya

uninstal aplikasi tidak jelas

Cara pertama silahkan anda mencopot saja aplikasi yang kurang jelas. Biasanya aplikasi-aplikasi ini berbentu mod ataupun yang kurang jelas sumbernya. Jadi silahkan anda uninstall saja aplikasinya. Aplikasi seperti mod yang didownload secara ilegal bisa terdapat virus yang membuat hp android anda error

2. Diamkan HP

Apabila hp restart sendiri saat mulai panas, maka silahkan anda diamkan ataupun matikan hp untuk beberapa saat. Memang sering ditemui masalah seperti ini, dan seringkali disebabkan oleh overheat pada mesin hp. Mungkin juga dikarenakan usia hp android anda juga sudah lama, serta kualitasnya pun menjadi menurun. Maka dari itu jika sudah panas silahkan matikan dan diamkan saja, maka secara otomatis akan normal lagi.

Baca Juga :

3. Jangan Paksakan Untuk Bermain Game Berat

main game berat

Berikutnya salah satu penyebab smartphone suka restart sendiri mungkin juga dikarenakan anda terlalu sering bermain game berat. Padahal smartphone android anda juga kurang ngangkat apabila untuk memainkan game berat.

Maka dari itu secara tidak sengaja sistem mau tidak mau harus melakukan aktivitas yang lebih berat diluar batasannya. Alhasil tidak kuat dan pada akhirnya smartphone pun restart sendiri. Maka dari itu jangan sampai memaksakan kinerja smartphone android anda.

4. Cara Mengatasi Hp Android Restart Sendiri Dengan Unroot Android

Melakukan rooting pada Android seringkali dilakukan agar bisa melakukan ataupun menjalankan beberapa aplikasi penting. Coba saja silahkan unroot android anda yang mati sendiri tersebut. Hal ini guna mengembalikan android seperti semula atau tanpa diroot. Nah untuk unroot sendiri anda bisa mengembalikannya dengan menggunakan aplikasi untuk root yang anda gunakan dulu.

5. Kembalikan Ke Pengaturan Pabrik

pengaturan pabrik

Cara terakhir untuk mengatasi smartphone android sering restart sendiri yaitu silahkan kembalikan ke pengaturan pabrik ataupun install ulang semuanya. Jadi setiap smartphone sendiri menyediakan fitur tersebut. Maka dari itu silahkan gunakan saja fitur tersebut. Dijamin yang tadinya banyak hal error, dengan melakukan reset ulang maka secara otomatis masalah akan hilang.

Jadi itu saja yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat untuk anda semuanya. Sekian dan terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.