Cara Transfer Pulsa XL Ke Sesama Pengguna XL Dan AXIS

Kayeols

Cara Transfer Pulsa XL Ke Sesama Pengguna XL Dan AXIS – XL menjadi salah satu provider yang sudah merambah dari perkotaan bahkan ke pedesaan yang terpencil pun bisa kita temukan. Tidak hanya itu saja banyak sekali paketan ataupun kuota data dengan harga yang terjangkau. Disamping itu yang membuat provider ini semakin dikenal dikarenakan iklan-iklannya yang begitu unik dan apik.

Maka biasanya kita akan selalu mengingat-ingat terus dengan provider ini. Tapi tak hanya itu saja sob, layanan yang diberikan oleh pihak XL pun juga begitu bagus. Maka tak heran apabila jaringan ini begitu disukai, serta yang paling mantap jaringan ini jarang banget trouble. Sama seperti provider lainnya bahwa provider ini bisa juga membagikan pulsa dengan kata lain kita bisa berbagi transfer pulsa ke sesama pengguna XL.

Wow sangat menarik ya, mungkin diantara kalian ada yang tertarik mengenai caranya. Langsung saja cus simak tutorialnya berikut ini.

Cara Transfer Pulsa XL

1. Menggunakan Kode USSD

Ini sudah sering kali digunakan oleh bakul pulsa atau kios pulsa, dengan menggunakan hp jadul maupun android smartphone pun juga bisa. Serta ini merupakan cara yang umum dan sangat mudah, untuk jelasnya silahkan perhatikan di bawah ini:

  • Pertama silahkan masuk ke menu panggilan atau gambar telepon
  • Berikutnya silahkan ketikkan saja kodenya sebagai berikut, *123*168#. Setelah itu tinggal klik kirimkan
  • Setelah itu Pilih Nomor Tujuan, dan Masukkan Nominal pulsa yang ingin ditransfer
  • Terakhir tinggal klik kirim dan klikĀ ok
  • Tunggu notifikasi dan jika ada itu tandanya berhasil
Baca Juga:  Snaptik, TikTok Video Downloader tanpa Watermark Terbaik!

2. Menggunakan Fitur SMS

Cara yang kedua apabila kalian males menggunakan kode ussd, kalian bisa menggunakan fitur sms ini. Nah untuk caranya sangatlah mudah sob, untuk jelasnya perhatikan dan ikuti cara di bawah ini.

  • Pertama silahkan masuk ke SMS seperti biasanya
  • Berikutnya silahkan ketikkan saja format sebagai berikut
  • BAGI (spasi) NOMOR TUJUAN (spasi) NOMINAL PULSA
  • Kirimkan SMS ke 168, setelah itu akan ada notifikasi dari XL apakah anda ingin meneruskan proses transfer pulsa atau tidak. Jika anda menyetujui pengiriman, silahkan balas Y dan kirim ke 168
  • Contoh penulisan BAGI 0878xxxxxxxx 6000transfer pulsa xl via sms
Baca Juga:  8 Cara Agar Iphone Tidak Cepat Panas, Terbukti Ampuh

Baca Juga :

3. Menggunakan Website dan Aplikasi My XL

Sebenarnya terserah anda mau make website ataupun aplikasi, karena ini tampilannya hampir sama kok sob. Tapi di bawah ini saya akan mencontohkannya dalam aplikasi saja.

  • Pertama download saja aplikasi my XL di Play Store atau App Store
  • Kemudian pilih menu Bagi Pulsa
  • Selanjutnya masukkan Nomor Handphone yang akan Anda bagi pulsa, kemudian masukkan Nominal Pulsa yang ingin Anda berikan.
  • Kemudian klik Kirim
  • Jika semua sudah dilalui dengan benar, maka Anda akan mendapat SMS dari XL Axiata yang berupa kode OTP untuk verifikasi. Masukkan kode OTP tersebut dan pulsa akan masuk ke penerima secara otomatis.
Baca Juga:  2 Cara Membuat Stiker GIF Di Whatsapp Dengan Mudah

Dengan menggunakan aplikasi tentunya membuat semakin bagus provider xl ini. Untuk transfer pulsa ke pengguna lain atau dengan kata lain ke operator lain, mimin udah nyari nyari ke mana mana dan XL hanya bisa mengirim ke AXIS saja, dan operator lain belum bisa. Jadi sepertinya memang belum ada, jika diantara anda ada yang sudah tahu boleh komen loh.

Nominal Transfer Dan Biaya Transaksi

Untuk biaya transaksi, XL membebankan biaya transaksi ke pengirim pulsa, baik pulsa yang akan dikirimkan ke XL maupun yang dikirimkan ke AXIS. Berikut nominal dan Biayanya :

  • Ke Sesama XLtarif bagi pulsa xl
  • Ke Pengguna AXIStarif bagi pulsa axis

Syarat Dan Ketentuan

Untuk bisa menikmati layanan bagi pulsa XL ini, Anda wajib memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Pihak XL seperti berikut ini :

  • Minimal sisa pulsa setelah transfer atau bagi pulsa adalah Rp 5.000
  • Transfer pulsa hanya bisa dilakukan maksimal 5 kali dalam satu hari.

Jadi itu saja yang dapat saya berikan mengenai informasi cara transfer pulsa xl ke pengguna xl dan axis. Semoga bermanfaat untuk anda semuanya, terutama yang hendak transfer ataupun mengirimkan sejumlah pulsa ke teman. Sekian dan terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar