Cara Bisnis Online Di Facebook Dengan 10 Langkah Tepat Untuk Pemula

Kayeols

Cara Bisnis Online Di Facebook Dengan 10 Langkah Tepat Untuk Pemula – Seiring majunya perkembangan teknologi di dunia, terutama di bidang internet dan online, hal ini berimbas kepada kebutuhan manusia yang selalu bertambah dan sedikit demi sedikit menjalani tingkah laku konsumtif.

Banyak orang ingin mendapatkan barang yang mereka inginkan tanpa harus keluar rumah, contohnya saja seperti membeli sesuatu di situs online. Maka dari itu, perkembangan online shop di Indonesia semakin bertambah pesat. Sebenarnya kita bisa memanfaatkan hal ini untuk mendulang pundi-pundi rupiah.

Kita bisa membangun toko online kita sendiri melalui berbagai media sosial seperti facebook. Perlu diketahui, facebook merupakan media sosial yang paling populer dan paling banyak penggunanya, dan anda bisa memanfaatkannya untuk berjualan online.

Untuk membangun bisnis online di facebook sebenarnya mudah jika anda mengetahui ilmunya. Namun bagi anda yang pemula dan belum mengerti mengenai bisnis online di facebook, berikut beberapa langkah yang harus anda lakukan untuk membuka bisnis di facebook.

Cara Bisnis Online Di Facebook Untuk Pemula

1. Perbanyak Teman Facebook

Cara memulai bisnis online dari nol di facebook untuk pertama kali adalah dengan memiliki akun facebook dengan jumlah teman yang banyak. Anda bisa meminta permintaan pertemanan dari banyak orang, namun usahakan tambahkan teman yang anda kenal terlebih dahulu.

Baca Juga:  6 Referensi Ide Bisnis Makanan Bulan Ramadhan Yang Laris Manis

2. Buat Halaman Facebook Bisnis Anda

buat fans page facebook

Setelah memiliki banyak teman, selanjutnya anda bisa membuat sebuah halaman facebook/fanpage. Ini merupakan salah satu cara bisnis online di facebook yang sangat efektif dan terlihat profesional. Jika belum bisa membuat fanpage, berikut Cara Membuat Fanpage Facebook Untuk Promosi Bisnis.

3. Gunakan Nama Artis/Orang/Sesuatu Yang Terkenal Untuk Fanpage

Seseorang biasanya lebih tertarik dengan fanpage sesuatu yang terkenal, seperti artis, sesuatu yang booming, dan sejenisnya. Jadi saran saya coba beri nama fanpage anda dengan sesuatu hal yang sedang terkenal saat itu, dengan menggunakan nama orang yang terkenal, peluang orang menyukainya yakni sekitar 80% ke atas.

4. Dapatkan Jumlah Like Dan Followers Sebanyak Mungkin Pada Fanpage Anda

followers facebook

Dengan menggunakan nama orang terkenal atau sesuatu hal yang sedang booming saat itu, maka peluang fanpage anda mendapatkan like dan followers semakin bertambah. Selain itu, anda juga wajib mempromosikan fanpage anda agar semakin cepat mendapatkan like dan followers. Jangan ganti nama fanpage anda jika belum mendapatkan like dan followers di atas 1000.

Baca Juga:  10 Peluang Usaha Tanpa Modal Sepeserpun Untung Besar

5. Jika Sudah Banyak, Ganti Nama Halaman Sesuai Nama Asli Bisnis Anda

Jika dirasa fanpage sudah memiliki banyak like dan followers, anda bisa mengganti nama fanpage tersebut dengan nama asli bisnis anda. Hal ini bertujuan agar terlihat lebih profesional, selain itu, jika fanpage bisnis anda memiliki banyak followers, masyarakat akan lebih tertarik dan percaya dengan fanpage anda.

6. Update Status Di Fanpage Mengenai Produk Yang Anda Miliki

update status facebook

Cara memasarkan produk di fb menggunakan fanpage sangatlah mudah, layaknya seperti update status pada akun facebook asli anda. Update status mengenai produk anda di fanspage, dengan jumlah followers yang banyak, peluang keterlihatan dari produk anda semakin meningkat dan itu akan meningkatkan rasio klik.

7. Bangun Interaksi Dengan Followers Fanspage Anda

Jangan hanya fokus pada produk, lakukan juga interaksi dengan followers anda. Cari apa yang mereka inginkan, dan bangun sesi tanya jawab agar anda sebagai pemilik bisnis lebih mengerti mengenai keinginan para followers dan pelanggan anda. Hal ini dapat memudahkan anda dalam membangun bisnis anda.

Baca Juga:  5 Strategi Pemasaran Online Agar Profit Kian Melejit, Ayo Coba Sekarang!

8. Selain Fanspage, Gabung Juga Di Grup Facebook Yang Aktif

grup-facebook-terpopuler

Cara dagang online di facebook selain menggunakan fanpage, anda juga bisa memposting produk pada grup facebook yang memiliki banyak member aktif. Dan usahakan agar produk yang anda posting sesuai dengan produk yang anda jual. Contohnya, jual handphone pada grup jual beli handphone dan pada grup yang masih berhubungan dengan handphone, seperti jual beli aksesoris handphone.

Baca juga : Cara Mendapatkan Uang Dari Facebook Dengan Mudah & Cepat.

9. Jika Perlu, Gunakan Iklan Facebook Untuk Mempromosikan Bisnis

Anda ingin lebih cepat mendapatkan penghasilan dari bisnis online yang sedang anda jalani?. Caranya mudah, gunakan facebook ads. Ya memang hal ini berbayar, namun tidak sedikit orang yang sukses memanfaatkan facebook ads untuk menunjang bisnis onlinenya di facebook.

Anda bisa mengatur pengeluaran harian, pengeluaran bulanan, memilih audiens, umur, jenis kelamin, dan lainnya. Jika anda bisa menggunakan facebook ads untuk bisnis online, mungkin penghasilan anda per bulan bisa mencapai ratusan, bahkan puluhan juta rupiah.

10. Konsisten

konsisten

Cara jualan online di facebook dengan sukses terakhir adalah konsisten. Artinya disini anda harus rajin setiap hari memposting produk anda meskipun tidak ada orang yang melihat, percayalah suatu saat pasti ada seseorang yang berminat dengan produk yang anda posting. Jika anda berhenti di tengah jalan, hal yang anda lakukan selama ini jadi sia-sia, dan anda tidak akan mendapatkan apa-apa kecuali pegal dan pusing.

Itulah beberapa cara bisnis online di facebook dengan mudah untuk para pemula. Dengan menggunakan cara ini, peluang keberhasilan anda berbisnis online di facebook jadi semakin besar. Sekian artikel ini, semoga bermanfaat untuk anda semua. Terima kasih atas kunjungan anda dan jangan lupa berkunjung kembali.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar