8 Cara Mendapatkan Sitelink Dari Google untuk Blog

Kayeols

cara mendapatkan sitelink

Cara Mendapatkan Sitelink Dari Google untuk Blog – Banyak blogger ingin mendapatkan sitelink dari google, tapi untuk mendapatkannya sangat susah.

Ada blog yang baru sebentar, sudah mendapatkan sitelink. Dan ada juga blog yang sudah lama eksis namun tidak memperoleh sitelink, banyak contoh nya tapi saya tidak akan menyebutkan namanya.

Dengan adanya sitelink, website akan menjadi lebih bagus dan terstruktur. Bagi anda yang ingin mendapatkannya, berikut beberapa tutorial yang bisa anda lakukan!.

Apa itu Sitelink?

sitelink

Sitelink merupakan hasil pencarian dari suatu situs web/blog yang mempunyai karakteristik berbeda ( kebanyakan nama blog). Berbeda disini bisa dibilang pada hasil pencarian akan muncul beberapa sub menu seperti kategori, tag, atau artikel terpopuler yang dimiliki blog.

Banyak dijumpai pada blog besar seperti blog berita seperti detik, tribunnews, kompas, dan sederet blog besar lainnya.

Biasanya sitelink sebuah situs web terdiri dari beberapa kolom. Ada yang terdiri mulai dari 2 baris, 4 baris, 6 baris bahkan ada yang lebih dari itu. Sejauh ini saya sendiri tidak tahu bagaimana google memberikan sitelink kepada blog kita.

Bisa saja google memberikan sitelink kepada blog kita karena umur dan reputasi blog kita, bisa juga karena kualitas artikel yang lumayan bagus, atau bisa juga karena hal lainnya.

Seberapa Penting Sitelink untuk Blog?

Menurut saya bisa dibilang penting, bisa dibilang tidak. Dlam urusan visitor,blog yang memiliki sitelink biasanya akan lebih memiliki daya tarik daripadag blog yang masih baru. Pengunjung berpikir mungkin blog yang mempunyai blog baru merupakan blog besar. Bisa juga seperti itu.

Dari sisi yang tidak penting, sitelink biasanya hanya menampilkan beberapa kategori, tag, atau artikel terpopuler saja.

Cara Mendapatkan Sitelink Blog

Berikut ini cara mendapatkan sitelink blog secara alami yang dulu saya lakukan untuk mendapatkannya dan berhasil.

1. Sering Update Artikel, Minimal Satu Artikel Perhari

Hal ini dulu yang saya lakukan pertama kali, tapi dulu niatnya tidak untuk dapat sitelink. Niatnya cuma untuk membesarkan blog dan bersaing dengan blog lainnya.

Persisnya saya kurang tau kok bagaimana saya sendiri bisa mendapatkan sitelink, tau tau sudah ada banyak sitelink di blog saya.

Manfaat sering update artikel sebetulnya selain bisa mendapatkan sitelink, juga dapat menaikkan trafik blog dan juga bisa mendongkrak popularitas blog.

2. Usahakan Menulis Konten di atas 500 Kata

Menurut saya semakin panjang konten /artikel, maka persaingan untuk mendapatkan tempat paling atas semakin mudah. Mengapa konten panjang cenderung berada di halaman pertama pencarian?, karena panjang cenderung lengkap.

Ingat ya, Cenderung bukan berarti pasti. Kebanyakan konten panjang berada di halaman pertama karena konten itu memiliki isi yang lebih lengkap.

Seperti blog panduanim yang memiliki konten sangat panjang, pasti akan mudah bersaing di pencarian. Maka dari itu usahakan menulis konten yang panjang, kalau tidak bisa 1000 kata ya minimal 500 kata. Ini bisa mendongkrak posisi artikel di serp dan tentunya  akan lebih mudah mendapatkan sitelink.

3. Gunakan TLD / Top Level Domain

Dibanding blog yang memiliki embel-embel dot blogspot dan dot wordpress, top level domain lebih bagus dan memiliki nilai plus di mata search engine.

Bukan karena berbayar, nilai plus dari domain tingkat atas ini mungkin dinilai google jika blog tersebut lebih serius dibandingkan blog yang menggunakan embel-embel.

Selain lebih serius, blog dengan domain tingkat atas dinilai lebih professional sehingga mendapatkan perhatian yang baik dari mesin pencari.

Bukan berarti blog yang mempunyai embel-embel seperti dot blogspot dan dot wordpress tidak bisa mendapatkan sitelink dan perhatian lebih.

Baca Juga :

4. Perbaiki Struktur Template Mulai Dari Widget Hingga Navigasi

Cara mendapatkan sitelink berikutnya yakni dengan memperbaiki struktur template blog. Ini juga merupakan hal sangat penting karena pengunjung menyukai blog yang simpel dan tidak terlalu banyak widget.

Gunakan template yang SEO friendly dan menu navigasi mudah dan jelas agar blog mudah mendapatkan visitor. Selain itu struktur blog yang bagus juga berpeluang untuk mendapatkan sitelink oleh mbah google.

5. Buang Link Sampah

Nih buat para blogger yang suka tukar link, harus benar-benar dapat memilih kualitas backlink. Jangan asal memasang backlink yang kurang berkualitas karena itu sama saja dengan menspam blog anda sendiri.

Selain itu, kualitas blog anda akan menurun di mata pencarian google. Jika anda berniat memasang backlink, pasang backlink yang benar-benar berkualitas dalam arti backlink anda dapat dari situs besar yang sudah lama online.

6. Hindari Penggunaan Traffic Exchange

traffic exchange

Apa itu traffic exchange?, traffic exchange adalah pertukarang trafik/pengunjung dari satu blog dengan blog lain. Kurangi dan hindari hal ini karena google tidak menyukai hal ini. Lebih baik anda mendapatkan trafik alami dari pencarian daripada anda harus melakukan pertukaran trafik.

Untuk anda yang ingin menjaring visitor sebanyak mungkin terutama blog baru, lebih baik anda memanfaatkan media sosial seperti facebook, twitter, instagram, komunitas google plus serta forum forum yang beredar di internet.

7. Daftarkan Sitemap Blog Anda

Bagi anda yang mempunyai blog baru alangkah baiknya mendaftarkan sitemap atau peta situs blog ke webmaster atau search console.

Ini berfungsi agar google bisa merayapi artikel artikel anda, selain itu dengan mendaftarkan peta situs secara rutin dapat mengembangkan dan membuat blog lebih populer di mata mesin pencari.

Sitemap merupakan suatu daftar isi atau kumpulan dari banyak link konten website anda yang dirangkum menjadi satu dalam format dot xml. Contoh sitemap bisa seperti atom dot xml, sitemap.xml, post-sitemap.xml dan masih banyak lagi.

8. Usahakan Membuat Konten Dengan Satu Niche

Ini kesalahan saya dulu kenapa kok tidak membuat blog ini dengan satu niche saja. Untuk kamu yang ingin mendapatkan sitelink blog secara mudah dan cepat, usahakan membuat blog dengan satu niche.

Selain lebih mempunyai nilai jual di mata pencarian, blog dengan satu niche biasanya akan lebih cepat populer daripada blog gado-gado.

Sebenarnya masih ada banyak cara untuk mendapatkan sitelink blog, bisa juga dengan menggunakan webmaster tools sitelinks.

Namun kebanyakan cara diluar sana tidak relevan dan menggunakan tools. Sebaiknya saya sarankan gunakan cara yang natural, karena mesin pencari semacam google, yahoo, bing, yandex dan lain sebagainya lebih menyukai hal tersebut.

Oke, sekian dulu tutorial ini. Semoga bermanfaat untuk sesama blogger. Terima kasih atas kunjungannya.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.