2 Cara Menggabungkan Video Dan Subtitle Di Laptop Terbukti Ampuh!

Kayeols

cara menggabungkan video dan subtitle di laptop

Cara Menggabungkan Video dan Subtitle Di Laptop Terbukti Ampuh! – Banyak film-film luar negeri yang begitu menarik untuk disimak dan ditonton di kala waktu luang. Biasanya film yang diproduksi dari luar negeri menggunakan bahasa internasional, yakni bahasa Inggris. Bahkan saat ini banyak juga bahasa-bahasa negara lain yang ingin eksis melalui film-film.

Kita sebagai warga Indonesia, umumnya hanya menguasai beberapa bahasa saja. Mulai dari bahasa daerah dan bahasa nasional yaitu bahasa Indonesia. Ya mungkin ada beberapa yang bisa bahasa Inggris serta bahasa lain juga. Coba bayangkan jika kita nonton sebuah film luar yang di mana kita tidak tahu apa yang diucapkan pada film?.

Tentu saja akan merasa membosankan jika kita tidak begitu tahu apa yang dibicarakan dan dikatakan pada film tersebut. Maka dari itu saat ini banyak translator yang menyediakan subtitle pada suatu film. Namun sayangnya, tidak semua subtitle sudah menjadi satu dalam film. Melainkan kita biasanya memasukkan subtitle sendiri pada film tersebut.

Di laptop, kita juga bisa melakukan hal ini, yakni menonton film dengan subtitle yang terpisah. Menonton film di laptop tentu saja akan mendapatkan kepuasan yang lebih. Mulai dari layar yang lebar dan suara yang jernih. Menyatukan video dan subtitle di laptop bukanlah perkara yang sulit untuk dilakukan. Bagi kalian yang ingin tahu cara menggabungkan video dengan subtitle di laptop silahkan simak sebagai berikut!.

Cara Menggabungkan Video Dan Subtitle Di Laptop

Ada beberapa cara yang bisa anda coba langsung, mulai dari yang menggunakan software maupun tanpa software atau aplikasi pun juga ada. Namun di bawah ini saya akan menjelaskan keduanya, agar kalian bisa memilih mana yang menurut kalian yang lebih mudah.

1. Tanpa Aplikasi

Menggabungkan video dengan subtitle di laptop sebenarnya sangat mudah, tinggal drag and drop saja sudah bisa. Akan tetapi ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan, lebih tepatnya file subtitle yang berbentuk srt atau ass.

Itu merupakan sebuah file yang berisikan sebuah teks atau subtitle pada suatu film. Pastikan pada film tersebut sudah ada file srt atau file subtitle. Jika belum ada silahkan download. Selanjutnya ikuti cara di bawah ini:

  • Buka film dengan menggunakan software pemutar film bawaan atau software tambahan
  • Jika film sudah dibuka, kemudian cari subtitlenya
  • Berikutnya klik kiri, tahan, dan seret file ke video, selanjutnya drop atau lepas di video yang sedang diputarseret subtitle
  • Apabila sudah, maka secara otomatis subtitle akan tayang

Catatan: Jika belum ada subtitlenya, maka silahkan ulangi lagi film dari awal alias dari 0. Biasanya secara otomatis akan muncul dengan sendirinya.

Baca Juga :

2. Menggunakan Software MkvToolNIX

Berikutnya untuk menggabungkan video dan subtitle di laptop anda bisa menggunakan software yang bernama MkvToolNIX. Aplikasi ini bener-benar ampuh dalam menggabungkan file. Untuk berikutnya silahkan ikuti langkahnya berikut ini :

  • Pertama silahkan download software tersebut di google
  • Berikutnya silahkan instal di perangkat laptop kalian
  • Apabila sudah selesai instal, dilanjut dengan menjalankan software tersebut
  • Lalu pada bagian kanan akan ada tulisan add, silahkan klik
  • Berikutnya akan muncul jendela baru, disitu silahkan pilih video dan subtitle yang ingin anda gabungkan
  • Selanjutnya silahkan pilih buka
  • Lalu pilih saja start mixingstart mixing MkvToolNIX
  • Maka secara otomatis akan terproses, dan video akan ada subtitlenya
  • Selesai

Jadi seperti itulah bagaimana cara menggabungkan video dan subtitle di laptop, mudah sekali bukan?. Sekali lagi pastikan pilih cara yang mudah menurut anda.

Jika ada yang kurang, anda bisa menambahkannya di kolom komentar di akhir artikel, semoga bermanfaat ya!. Jangan lupa baca artikel lainnya!.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.