Situs Belajar Online Terbaik Di Indonesia, No 1 Anda Pasti Tahu! –Â Pandemi belum juga berakhir, sedangkan para murid masih terus dituntut untuk belajar dan mengerjakan soal. Bukan sesuatu yang mudah bukan untuk belajar di rumah tanpa bimbingan.
Tanpa adanya guru yang mendampingi pembelajaran akan semakin tabu. Bahkan tidak heran jika akan banyak materi yang tidak tersampaikan kepada sang murid.
Belajar online di rumah ini memberikan dampak yang cukup buruk bagi sebagain pelajar. Bahkan banyak dari mereka yang tidak mengerti tentang apa yang mereka pelajari.
Ironisnya, tidak banyak orang tua yang tidak mampu untuk membantu anak dalam mengerjakan tugas yang diberikan. Nah, oleh karena itu, kami akan merekomendasikan kepada kalian beberapa situs belajar online terbaik di Indonesia untuk membantu kalian dengan tugas-tugas yang diberikan dari guru. Simak ulasan berikut ini.
Situs Belajar Online Terbaik Di Indonesia
1. Klikpedia
Untuk situs belajar online yang pertama, kami telah merekomendasikan klikpedia untuk kalian semua. Situs ini menyediakan berbagai macam informasi yang akan mempermudah kamu untuk belajar online. Pelajarannya pun bermacam-macam, olahraga, matematika, agama, dan masih banyak lagi.
Tampilan yang menarik, tentunya akan membuat kamu betah dalam situs ini. Gaya bahasa yang digunakan sangat kekinian, sehingga informasinya akan lebih tersampaikan untukmu. Aplikasi ini juga disarankan untuk kamu karena dalam situs ini terdapat gambar yang bisa digunakan untuk mempermudah kamu dalam belajar
Situs ini akan selalu memberikan informasi yang baru untuk mu setiap harinya. Jadi apapun yang kamu butuhkan akan disediakan oleh klikpedia. Dan yang perlu diketahui, bahwa situs belajar ini gratis, alias tidak ada biaya apa pun. Penasaran?, kunjungi saja websitenya di Klikpedia.net
2. Zenius
Zenius ini merupakan pionir website belajar online yang ada di Indonesia sejak tahun 2007. Tujuan pendiriannya yaitu untuk menyediakan materi pendidikan siswa SD sampai SMA. Tentunya materi yang disediakan sangatlah lengkap dan terpercaya.
Kemungkinan besar, zenius ini akan merekomendasikan sebuah situs belajar ini untuk anak yang minat dalam bidang IPA. Karena materi fisika dan matematika, dibahas secara tuntas dan mendalam oleh zenius. Bahkan situs ini tak segan-segan memberikan rumus rahasia atau cara cepat dalam menyelesaikan masalah pelajaran anda.
Namun, website ini tidaklah gratis, ada tarif sendiri yang digunakan untu mendaftar. Tentunya harga tersebut tidaklah sebanding dengan ilmu atau materi yang mereka berikan pada kita.
Baca Juga :
- 11 Aplikasi Belajar Bahasa Jepang Yang Sangat Rekomended
- Aplikasi Belajar Bahasa Jerman Gratis Di Android
- 10 Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Untuk Semua Kalangan
3. Ruang Guru
Siapa sih yang tidak mengenal ruang guru?. Tentunya hampir seluruh orang sudah tahu website yang satu ini. Sudah tidak perlu diragunakan lagi, bahwa situs ini memiliki banyak peminat.
Bukan hanya tampilan yang bagus, namun materi yang disampaikan pun sangatlah menarik. Dijelaskan langsung oleh sang pakarnya membuat kamu yang susah untuk belajar akan jauh lebih mudah. Meskipun situs ini berbayar, namun ada jam jam dimana ruangguru akan memberikan kursus gratis.
Dalam situs ini belajar akan disertakan dengan video pendukung . Kamu bisa memilih untuk menggunakan materi yang mana dulu untuk bisa kamu pelajari. Karena materi yang disediakan dalam situs ini sangatlah banyak dan berfariasi.
4. Brainly
Situs ini akan membantu kamu untuk menemukan jawaban dari pertanyaanmu. Dengan cara yang mudah dengan cepat kamu akan mendapkan jawaban yang akurat. Kamu hanya perlu menuliskan pertanyaanmu, dan brainly akan memberikan jawaban sesuai dengan pertanyaanmu.
Tak hanya itu, pengunjung juga dapat mengakses 19 macam pelajaran. Tak perlu khawatir, sebagian besar mata pelajaran yang disediakan sudah sesuai dengan kurikulum yang ada di Indonesia. Misalnya saja Matematika, Bahasa Jawa, Fisika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan masih banak lagi. Situs ini tentunya akan mempermudah kamu dalam belajar online
5. GuruPendidikan
Nah, ini juga termasuk salah satu situs pendidikan terbaik di Indonesia. Hampir semua pelajaran dari berbagai jenjang studi ada disini. Anda dapat mengakses situs ini secara gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun. Tampilan situs ini juga sangat simpel dan mudah digunakan untuk orang awam sekalipun. Penasaran, langsung kunjungi saja situsnya teman teman.
6. Kelas Pintar
Merupakan salah satu situs belajar online yang mudah digunakan. Situs ini bisa digunakan secara gratis maupun berbayar. Untuk versi berbayar, anda bisa menggunakan situs ini dengan harga mulai 80 ribuan per bulan. Disamping itu, terdapat solusi untuk orang tua dan guru dalam membimbing anak di rumah.
Bahkan, jika anda bingung, anda bisa langsung menghubungi Customer Service yang dengan mudah. Pokoknya worth it banget situs pendidikan yang satu ini.
7. Rumah Belajar KEMDIKBUD
Salah satu situs pendidikan yang ramai yakni Rumah Belajar Kemdikbud. Semua konten dalam web dapat diakses oleh siapapun secara gratis. Mata pelajaran disini juga tersedia lengkap, mulai dari Pendidikan Anak Usia Dini hingga SMK/SMA.
Yang unik dari situs ini adalah, situs ini sering mengadakan kuis berhadiah jutaan rupiah. Nah, selain bisa mendapatkan ilmu, siswa juga akan semangat jika mereka mendapatkan reward.
Nah, gimana nih?. Sudah pernah coba beberapa situs di atas belum?. Jika belum, saat ini adalah saat yang tepat bagi kamu untuk mencoba situs di atas.
Demikian dulu artikel tentang situs belajar online terbaik di Indonesia. Semoga artikel ini bermanfaat dan mampu menambah wawasan. Terima kasih