11+ Tips Sukses Hadapi Ospek Untuk Mahasiswa & Mahasiswi Baru

Kayeols

11+ Tips Sukses Hadapi Ospek Untuk Mahasiswa & Mahasiswi Baru – Bagi lulusan SMA SMK dan Sederajat yang khususnya akan menjalani kegiatan masa orientasi pastinya sedikit ketar ketir mendengar kabar yang selalu menyelimuti para mahasiswa baru. Yaitu tentang tidak nyaman nya mahasiswa baru dengan ospek yang diadakan oleh sebuah perguruan tinggi.

Sebenarnya isu itu hanyalah sebuah pengalihan agar para mahasiswa baru lebih menghormati kakak tingkat yang akan membimbing kalian pada saat ospek berlangsung. Bila ada sebuah berita ini itu tentang penyikasaan, itu memang ada cuma harus diketahui terlebih dahulu sebelum kakak tingkat melakukan itu pasti ada penyebab yang akhirnya membuat kakak tingkat tersebut melakukan hal tersebut.

Bisa juga karena sikap sang mahasiswa baru yang tidak hormat, tidak patuh, tidak mentaati tata tertib dan lain sebagainya. Lalu, adakah tips agar kita bisa sukses dan nyaman ketika ospek berlangsung? .Ada, berikut beberapa tips yang sekiranya dapat membantu kalian.

Tips Sukses Hadapi Ospek

1. Patuhilah Perintah Kating

Untuk cara yang pertama adalah kita harus selalu mematuhi apa perintah kakak tingkat yang berada di depan kalian. Yang pasti perintah itu tidak akan merugikan kalian. Itu senantiasa untuk melatih kalian guna menghadapi kehidupan kampus yang akan kalian hadapi. Perintah perintah yang telah kakak tingkat kalian berikan pasti sebelumnya telah dilakukan juga oleh kakak tingkat kalian dapatkan semasa mereka ospek. Jadi jangan iri karena keadaan.

Baca Juga:  5 Penyebab Baterai Handphone Cepat Habis & Cara Mengatasinya

2. Sopan Pada Orang Yang Lebih Tua

sopan kepada bapak ibu guru

Cara yang kedua ini adalah kalian harus sopan kepada orang yang lebih tua, entah itu dosen kalian, kakak tingkat kalian, petugas barisan dan lainnya. Karena jika kalian tidak sopan pada mereka, kalian akan tidak disegani juga oleh mereka.

Maka dari itu betapa pentingnya arti sopan pada saat ospek berlangung. Bisa jadi kalau kalian tidak sopan pada orang yang lebih tua dimasa ospek, siapa tahu pada periode selanjutnya ketika kita menjadi pembimbing bisa jadi kita mendapatkan perilaku tidak sopan yang dilakukan oleh mahasiswa baru.

Baca Juga:  8 Antivirus Terbaik untuk Laptop, PC, dan Komputer

3. Tips Sukses Hadapi Ospek – Catat Semua Tugas Yang Diberikan

Untuk cara selanjutnya adalah kita harus selalu mencatat apa yang ditugaskan oleh pembimbing kalian. Supaya pada saat pengerjaan tugas tersebut kalian tidak lupa dengan beberapa catatan yang diberikan. Mungkin beberapa dari kalian bisa meremehkan cara ini, dan menganggap ospek ini hanyalah sekedar gurauan. Namun ketahuilah kalau ospek ini merupakan simulasi bagi kalian untuk menghadapi kehidupan kampus.

Jika ada tugas yang mendadak lalu kalian mengeluh, sebenarnya tugas yang semacam itu sudah wajar di dunia perkuliahan. Cuma kita saja yang masih kurang bisa menyesuaikan saja, karena terbiasa dengan PR pada saat SMA.

Baca Juga :

4. Jalani Dengan Hati Yang Gembira

ospek dengan gembira

Cara terakhir adalah kita harus selalu menjalani apa yang diperintahkan dengan hati yang gembira, senang, dan ceria. Tujuan nya agar kita bisa menikmati masa masa ospek yang hanya sekali saat kalian masuk kampus. Boleh kalian mengeluh, namun sewajarnya saja.

Baca Juga:  Smartphone Terbaik Untuk Nonton Youtube, Kuat Hingga Ber Jam - Jam!

Jangan membuat hati kakak tingkat kalian merasa kecewa dengan sikap kalian. Karena mereka juga sebenarnya lelah mempersiapkan itu saja. Mereka malah mengorbankan waktu dan tenaga untuk menjadi pembimbing dalam kegiatan ospek yang diadakan.

Maka dari itu, kita harus menjalani semua dengan santai, senang, gembira dan juga bahagia. Sebab jika kita menerapkan hal ini, kegiatan ospek yang kita jalani akan lebih menyenangkan dibandingkan mengeluh dan mengeluh pada setiap agenda.

Selain daftar di atas, berikut beberapa tips sukses hadapi ospek lainnya yang bisa anda gunakan :

  • Jangan Terlambat Saat Ospek.
  • Tunjukkan Sikap Ramah.
  • Menjalin Pertemanan Baru.
  • Kerjakan Semua Tugas Yang Diberikan.
  • Fokus Dalam Kegiatan Tersebut.
  • Menjaga Kesehatan.
  • Buang Jauh-Jauh Anggapan Bahwa Senior Itu Galak.
  • Dan masih banyak lagi.

Tips di atas berasal dari beberapai mahasiswa yang telah menjalani ospek yang dipublikasikan di Google. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian, terutama bagi anda yang sebentar lagi akan menghadapi ospek. Sekian artikel ini, terima kasih atas kunjungannya.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar