Karena Corona, 4 Raksasa Teknologi Produksi Masker Hingga Vaksin

Kayeols

Karena Corona, 4 Raksasa Teknologi Produksi Masker Hingga Vaksin – Hari demi hari perkembangan Virus Covid-19 atau kita sebut dengan Virus Corona ini semakin merebak dan meningkat saja. Banyak masyarakat Indonesia yang terlalu santuy menanggapi masalah ini, pada akhirnya virus tersebut begitu mudah menyebar di Indonesia. Padahal pemerintah sudah memberikan kebijakan seperti libur sekolah dan perkuliahan, akan tetapi banyak yang memanfaatkan untuk liburan maupun jalan di mall.

Tentu saja itu adalah dampak yang negatif, padahal pemerintah sudah memerintahkan kita semua untuk social distancing. Jadi intinya kita harus di rumah saja tanpa keluar-keluar, so rebahan di rumah adalah jalan terbaik. Di tengah virus Corona yang sedang marak ini, perekonomian dunia pun ikut melemah. Bahkan rupiah pun juga sangat lemah saat ini yang dimana belum lama ini menyentuh angka 16 ribu.

Mulai dari semua sektor industri, tambang, dan teknologi pun juga ikut melemah. Di balik itu banyak juga perusahaan besar yang memilih untuk memproduksi masker bahkan vaksin untuk mempertahankan ekonomi perusahaan. Dikarenakan produk teknologi baru melemah, berikut terdapat 4 perusahaan teknolgi yang memproduksi masker dan vaksin.

Raksasa Teknologi Produksi Masker Hingga Vaksin Karena Virus Corona

1. Foxconn

foxconn

Bisa kita lihat saat ini persediaan masker yang ada di Indonesia saja sudah mulai menipis. Virus yang menjadi pandemi saat ini memang bukanlah virus biasa, akan tetapi sangat berbahaya karena penyebarannya yang begitu cepat.

Baca Juga:  5 Fakta Menarik Lagu Viral "Entah Apa yang Merasukimu"

Dengan hal tersebut membuat perusahaan tersebut yang biasanya membuat manufaktur utama Iphone, lebih memilih untuk produksi masker dengan memiliki target yang cukup luar biasa, yakni dua juta masker per harinya.

Seperti yang dilansir dari BBC(19/03/2020) “Dalam perang melawan epidemi ini, setiap detik penting. Semakin dini kita mengambil tindakan pencegahan, semakin awal kita dapat mencegah virus, semakin dini kita bisa menyelamatkan nyawa, semakin cepat kita bisa mengatasinya,” kata perusahaan Foxconn di WeChat.

Baca Juga:  10 Aplikasi Untuk Pelajar di Android yang Sangat Penting

2. Sharp

Pasti diantara peralatan elektronik yang terdapat di rumah kalian ada nih yang merknya sharp, nah perusahaan raksasa dari jepang ini pun juga memilih menggunakan pabrik TV miliknya menjadi pabrik untuk produksi masker bedah. Bahkan tak tanggung-tanggung dalam menargetkan produksinya yakni 500 ribu masker per harinya.

Baca Juga :

3. Fujifilm

fujifilm

Bagi kalian yang sering otak-atik kamera ataupun sering mengenal kamera, pasti tidak asing lagi bukan dengan yang namanya fujifilm?. yaps ini merupakan sebuah perusahaan yang sangat terkenal di jepang. Perusahaan tersebut juga resmi membuat obat flu yang memiliki merk Avigan, yang dimana mampu melawan virus Corona.

Bahkan presiden Jokowi pun sudah memesan 2 juta Avigan tersebut. Banyak beberapa negara yang sudah menggunakan obat avigan tersebut, walaupun sebenarnya saat ini belum ada obat pasti untuk covid-19 ini. Namun nyatanya alhamdulilah banyak di beberapa negara lainnya menggunakan obat tersebut sembuh dan membaik.

Baca Juga:  7 Situs Belanja Online Terpercaya dan Terbesar di Indonesia

4. Yinghe Technology

Bagi kalian mungkin masih asing banget dengan perusahaan tersebut. Sebenarnya anda sering menggunakan produk dari mereka karena mereka sendiri adalah produsen dari baterai lithium. Ia mengumumkan bahwa mereka berhasil mengembangkan mesin otomatis untuk memproduksi masker. Bahkan sampai-sampai perusahaan ini pun bekerja sama juga dengan Zhende Medical untuk mengembangkan masker KN95.

Saking mengerikannya virus ini, banyak perusahaan besar yang beralih sementara menjadi pabrik masker, hehehe. Oke, jadi itulah beberapa perusahaan besar yang ikut andil dalam menangani virus corona melalui produksi masker maupun obat/vaksinnya.

Semoga virus corona ini bisa teratasi dan semua orang bisa leluasa pergi kemanapun. Jaga selalu kesehatan dan daya tahan tubuh kalian semua. Jangan keluar rumah dulu ya, kalau mau beli makan usahakan yang dekat, dan jangan lupa cuci tangan. Rajin olahraga juga, sekian dan terima kasih.

Bagikan:

Tags

Kayeols

Usaha dan Berdoa itu Sangat Penting, Berjuanglah Sekuat Tenaga, Niscaya Perjuanganmu akan membuahkan Hasil Yang Manis.

Tinggalkan komentar